Reduksi Data Teknik Analisis Data

62 BAB IV HASIL PENELITIAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum SMA Pangudi Luhur van Lith

1. Latar Belakang Berdirinya SMA Pangudi Luhur van Lith

Berdirinya sekolah tidak lepas dari beberapa faktor yang melatarbelakangi. Demikian juga SMA Pangudi Luhur van Lith didirikan dengan latar belakang sebagai berikut: Pertama, pemerintah menutup semua Sekolah Pendidikan Guru SPG baik negeri maupun swasta. Kedua, k esadaran akan perlunya pemimpin-pemimpin beriman kristiani di semua sektor kehidupan bermasyarakat. Oleh sebab itu, mutlak perlu diselenggarakan pendidikan umum jenjang menengah SMA Pangudi Luhur van Lith, 2013: 6. Ketiga, k eyakinan bahwa visi Pastor Fransiscus Gregorius Josephus Van Lith, SJ mengenai pendidikan kristiani masih relevan bagi karya pendidikan kita. Visi pendidikan tersebut adalah sebagai berikut: a menumbuhkembangkan rasul-rasul awam yang tangguh, berbobot dan berdedikasi tinggi; b mencita-citakan agar orang kristiani menjadi “Alter Kristus” sebagai pelaku-pelaku perubahan; c pendidikan adalah pekerjaan karitas yang menuntut keberanian untuk memihak mereka yang tertindas dan terhisap demi menegakkan keadilan, kebenaran dan membela Hak Asasi Manusia; d pentingnya asrama sebagai tempat pembinaan yang bukan hanya berdisiplin tinggi melainkan berkualitas tinggi; e pengintegrasian antara pendidikan formal, informal dan nonformal. Keempat, kebijakan Dewan Provinsi para bruder Kongregasi FIC di Indonesia yang bekerja sama dengan Keuskuplus Boromeusan Agung Semarang, Tarekat Para Suster Carolus Boromeus, dan dengan Forum Komunikasi Cendekiawan Katolik Yogyakarta untuk menciptakan menyelenggarakan pembinaan intensif bagi kaum muda demi kemajuan Gereja dan bangsa Indonesia melalui sistem asrama SMA Pangudi Luhur van Lith, 2013: 6.

2. Dasar dan Semangat SMA Pangudi Luhur van Lith

Dasar semangat SMA Pangudi Luhur van Lith ialah sebagai berikut: Pertama, dasar SMA Pangudi Luhur van Lith adalah Pancasila, UUD 1945, Bhinekha Tunggal Ika dan NKRI. Kedua, semangat SMA Pangudi Luhur van Lith adalah iman, harapan dan cinta kasih kristiani SMA Pangudi Luhur van Lith, 2013: 7. 3. Visi dan Misi SMA Pangudi Luhur van Lith Visi SMA Pangudi Luhur van Lith adalah semangat Kerajaan Allah yang berintikan keselamatan bagi semua orang terutama yang menderita dan terlupakan, yang diharapkan menjadi kenyataan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Semangat tersebut diharapkan merasuki seluruh dimensi kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara dan usaha mewujudkannya terbuka untuk bekerja sama dengan semua saudara yang berkehendak baik. Sedangkan misi SMA Pangudi Luhur van Lith adalah: a. Mendampingi peserta didik beriman Katolik dalam mengembangkan kepemimpinan Rasul Awam sebagai agen perubahan sosial.