Sebaran Petani Berdasarkan Jenis Kelamin

bergabung 2-3 tahun, dan 3 lama bergabung X 3 tahun. Secara rinci informasi mengenai tingkat lama bergabung petani adalah X 1 tahun sebanyak 3 orang atau sebesar 5,17, lama bergabung 2-3 tahun sebanyak 18 orang atau sebesar 31,04, dan X 3 tahun sebanyak 37 orang atau sebesar 63,79. Data tersebut menunjukkan bahwa petani yang terlibat dalam keanggotaan gapoktan adalah mayoritas petani yang ikut dari awal pendirian organisasi hingga penelitian ini dilakukan. Kondisi ini menjadi suatu keuntungan karena informasi umpan balik tentang proses aktivitas organisasi dari awal berdiri hingga kekinian berasal dari saksi sejarah pendirian Gapoktan Juhut Mandiri. Gambar 13. Sebaran Petani Berdasarkan Lama Gabung 5.2 Analisis Kemampuan Kerja Pribadi dan Kemampuan Kerja Jabatan 5.2.1 Kemampuan Kerja Jabatan Nilai KKJ diperoleh dari hasil pengumpulan data melalui pengisian kuesioner yang dilakukan oleh Ketua Gapoktan dan Ketua Kelompok Tani yang hasilnya diverifikasi oleh Penyuluh Lapang. Subtansi yang dinilai berdasarkan komponen yang terkait dengan pengelolaan organisasi manajemen gapoktan dan kemampuan petani teknis ternak domba. Komponen organisasi terdiri dari : bidang kemampuan perencanaan, kemampuan organisasi, kemampuan pelaksanaan, kemampuan pengendalian, dan kemampuan mengembangkan kepemimpinan kelompok. Sedangkan komponen kemampuan petani terdiri dari : bidang sarana dan peralatan, penyiapan bibit dan bakalan, pemeliharaan, panen dan pascapanen. Hasil pengolahan data KKJ seluruhnya berada pada kategori peringkat baik dengan skala 7-9, seperti yang disajikan pada Tabel 13. Tabel 13. Standarisasi Kemampuan Kerja Jabatan No. Bidang Subjek Analisis Nilai KKJ Kategori Peringkat 1. Organisasi Kemampuan Perencanaan 8,9 Baik Kemampuan Organisasi 9,0 Baik Kemampuan Pelaksanaan 8,3 Baik Kemampuan Pengendalian 8,7 Baik Kemampuan Kepemimpinan 8,3 Baik 2. Kemampuan Petani SaranaPeralatan 8,0 Baik Penyiapan Bibit 8,3 Baik Pemeliharaan 8,5 Baik Panen dan Pascapanen 8,7 Baik Merujuk pada Tabel 14,secara kualitatif hal ini dimaknai bahwa subjek pekerjaan yang berkaitan dengan bidang organisasi dan kemampuan petani, memerlukan keterampilan dan pengetahuan yang baik dikarenakan subjek pekerjaan dimaksud menggunakan jenis keterampilan tertentu dan bersifat rutinitas, sehingga menjadikan suatu alasan kuat bahwa keterampilan ke dua bidang tersebut harus dipenuhi segera mendesak. Tabel 14. Interpretasi Indikator Peringkat Kemampuan Kerja Jabatan