Sejarah Perusahaan GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

II - 1

BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1. Sejarah Perusahaan

PT. Telkom adalah suatu Badan Usaha Milik Negara BUMN yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa telekomunikasi untuk umum, awalnya bernama Post – en Telegraafdienst yang didirikan pada tahun 1884 berdasarkan Staatsblad No.52., kemudian pada tahun 1906 dirubah menjadi Post, Telegraaf en Telefoondients atau disebut PTT-Dienst oleh Pemerintah Hindia Belanda berdasarkan Staatsblad No.395 tahun 1906. PTT-Dienst ditetapkan sebagai Perusahaan Negara berdasarkan Staatsblad No.419 tahun 1927 tentang Indonesia Bedrijvenwet I.B.W, Undang-Undang Perusahaan Negara. Perkembangan berikutnya, secara kronologis disusun sebagai berikut: Pada tahun 1960 Pemerintah Republik Indonesia mengeluarkan Peraturan Pemerintah Pengganti Undang-undang PERPU No.19 tahun 1960 tentang persyaratan suatu perusahaan Negara dan PTT-Dienst memnuhi syarat untuk tetap menjadi suatu Perusahaan Negara PN dan dengan PERPU no 240 tahun 1961 berubah menjadi PN Pos dan Telekomunikasi. Usaha PN Pos dan Telekomunikasi ternyata berkembang dengan pesat, maka pada tahun 1965 Pemerintah mengadakan peninjauan kembali dengan mengeluarkan Peraturan Pemerintah PP No 29 dan No.30 tahun 1965 terjadi pemecahan menjadi : PN POS DAN GIRO dan PN TELEKOMUNIKASI. Universitas Sumatera Utara Mulai tanggal 28 April 1970 berdasarkan SK Menteri Perhubungan No. 1291U1970 PN Telekomunikasi berubah menjadi Perusahaan Umum Telekomunikasi PERUMTEL yang dikukuhkan dengan Peraturan Pemerintah No.36 tahun 1974. Dalam peraaturan tersebut dinyatakan juga bahwa Perusahaan Umum Telekomunikasi sebagai penyelenggara jasa telekomunikasi untuk umum, baik hubungan telekomunikasi dalam negeri maupun luar negeri. Pemerintah Indonesia mengambil keputusan untuk membeli seluruh saham PT. Indonesian Satellite Corporation Indosat dari American Cable Radio Corporation. Dengan Peraturan Pemerintah No 53 tahun 1980, diadakan perubahan atas peraturan pemerintah No 36 tahun 1974 dengan menetapkan PERUMTEL sebagai badan usaha yang berwenang menyelenggarakan telekomunikasi untuk umum dalam negeri dan Indosat ditetapkan sebagai badan usaha penyelenggara jasa telekomunikasi untuk umum internasional. Peraturan Pemerintah No.25 tahun 1991 dikeluarkan Pemerintah tanggal 1 Mei 1991 tentang pengalihan bentuk perusahaan umum PERUM Telekomunikasi menjadi Perusahaan Perseroan Persero, sebagaimana dimaksud dalam Undang-undang No.9 tahun 1969 pada tanggal 24 September 1991. Sejak itulah berdiri Perusahaan Perseroan Persero Telekomunikasi Indonesia atau disebut juga PT TELKOM. Pada tahun yang sama dengan perubahan nama PERUMTEL menjadi PT TELKOM, diluncurkan pula produk-produk jasa-jasa tambahan pada fasilitas telepon dengan menggunakan teknologi modern, yaitu lima fitur tambahan komunikasi suara Abbreviated Dialling, Call Forwarding, Hot line Delayed, Call Waiting dan Three Party Call Universitas Sumatera Utara Pengumuman mengenai pendirian PT Telkom dalam berita Negara Republik Indonesia dilakukan pada tahun 1992 dengan No.5 tanggal 17 Januari 1992. Setahun kemudian tepatnya pada pertengahan tahun 1993 tempat kedudukan PT Telkom pindah dari Jakarta ke Bandung, pada tahun yang sama juga diluncurkan produkjasa baru yaitu Telfax, Teleconference, Indonet dan Premium Calling Card. Perubahan status PT Telkom menjadi perusahaan public dan seluruh ketentuan Anggaran Dasar PT Telkom dirubah. Pada tanggal 14 November 1995, secara resmi saham PT Telkom diperdagangkan dipasar bursa Jakarta dan saham PT Telkom juga diperdagangkan dibusa New York dan London. Menjelang peluncuran Penawaran Perdana Perusahaan ke masyarakat pada tahun 1995, PT Telkom merestrukturisasi seluruh kegiatan operasionalnya menjadi 7 tujuh Divisi Regional Divre yang masing-masing saat ini melayani jasa telekomunikasi berdasarkan wilayah yang ditentukan dan Divisi Network, yang melayani jasa sambaungan langsung jarak jauh dalam negeri, melalui jaringan transmisi utama Telkom serta Divisi Penunjang lainnya. Ketujuh Divisi Regional tersebut adalah Divre I Sumatera, Divre II Jakarta dan sekitarnya, Divre III Jawa Barat, Divre IV Jawa Tengah, Divre V Jawa Timur, Divre VI Kalimantan, Divre VII Indonesia Timur. Pada bulan Oktober 1995, Telkom melakukan program kerjas sama operasi KSO dengan lima perusahaan swasta untuk mengembangkan dan mengelola lima dari tujuh Divre Telkom dan atas nama PT Telkom. Universitas Sumatera Utara Pada tahun 1996 PT Telkom diberi hak eksklusif menjadi Badan Penyelenggara Jasa Telekomunikasi dalam negeri melalui Keputusan Menparpostel No. KM 60PT.102MPDT.1995 tanggal 14 Agustus 1995. Ketentuan eksklusif diberikan terhitung mulai 1 Januari 1996 dengan rincian sebagai berikut : a. Hak eksklusif penyelenggaraaan jasa telekomunikasi lokal dengan dengan menggunakan jaringan tetap Fixed Lines dan Fixed Wireless untuk jangka waktu minimum 15 tahun. b. Hak eksklusif penyelenggaraan jasa telekomunikasi jarak jauh, untuk jangka waktu minimal 10 tahun. c. Hak eksklusif penyelenggaraan sebagaimana butir a termasuk penyelenggaraan yang dilaksanakan untuk dan atas nama PT Telkom melalui pola KSO. Pada tahun yang sama juga diluncurkan produkjasa baru yaitu Pasopati Paduan Solusi Pelayanan Teknologi Informasi, Japati Jaringan Pintar Teknologi Informasi, Fitur, Telkom Memo, Jamus Jaringan Multi Service , Infonet dan Telkomnet Instan. Setahun kemudian PT Telkom kembali meluncurkan jasa nilai tambah fitur telepon yaitu Permata Pertemuan Melalui Telepon Anda, yang dapat melaksanakan pembicaraan dengan 30 orang sekaligus melalui telepon untuk meningkatkan pelayanan dan memenuhi kebutuhan pelanggannya. PT Telkom pada tahun yang sama juga menyelenggarakan sayembara untuk mengindonesiakan lima fitur telepon yang telah diluncurkan pada tahun 1992, Universitas Sumatera Utara sayembara ini juga dimaksudkan sebagai promosi. Lima fitur telepon yang telah di Indonesiakan adalah : Abreviated Dialing menjadi Sandi Nada, Call Forwarding menjadi Lacak, Hot Line Delayed menjadi Andara, Call Waiting menjadi Nada Sela, dan Three Party Call menjadi Tri Mitra. Dikeluarkan UU telekomunikasi No 36 tahun 1999 untuk menggantikan UU Telekomunikasi No 3 tahun 1989 menegaskan penghapusan hak eksklusif PT Telkom yang awalnya direncanakan berakhir tahun 2016 dipercepat menjadi tahun 2002.

2.2. Kandatel Riau Daratan Ridar