Scene 24: Makna Denotasi, Konotasi dan Mitos dalam Film Biola Tak Berdawai

penggunaan media ini untuk menstimulasi anak. Selain itu penggunaan alat-alat dalam tarian seperti bola, hola hoop, dsb, sekaligus juga memberi stimulasi sensori terutama visual ke anak. Sedangkan terapi musik, adapun tujuannya bahwa melalui musik kita bisa “berkomunikasi” antara klien-terapis. Sekali lagi tidak dilihat dari segi kein dahannya, namun lebih kepada „join attention ‟ dan „collaborativecoordinative action ‟ antara anak-terapis. Hal ini terutama untuk pengembangan komunikasi non- verbal 68 . Mitos Tidak semua dokter atau rumah terapi yang menangani anak-anak semacam Dewa, menggunakan tehnik terapi musik dan tari. Terapi semacam ini pun ternyata belum sangat efektif dapat membantu perkembanagan anak seperti Dewa.

6. Scene 25:

Seperti biasa, Mbak Wid sedang duduk dengan tumpukan kartu tarotnya. Di hadapannya duduk Dewa dengan posisi biasanya pula. 68 Nuruz Zaman, “Beberapa Pendapat Tentang Musik Dan Tarian Untuk Terapi Anak,” artikel ini diakses pada 14 Juli 2011dari nuruz-zaman.blogspot.com...beberapa-pendapat-tentang- musik .... Renjani duduk disamping Dewa dan sedang mengocok kartu. Menuruti permintaan Renjani, Mbak Wid bermaksud membaca nasib Dewa. Setelah mengocok, Renjani memberikan tumpukan kartu kepada Mbak Wid. Kemudian Mbak Wid mengisyaratkan Renjani untuk mengambil kartu. Namun, tanpa disadari sebenarnya Renjani-lah yang sedang diramal Mbak Wid. Visual DialogSuara Type of shot Mbak Wid: ”Kamu yakin tadi Dewa mengangkat kepalanya?” Renjani:”Iya. Senang loh mbak, ternyata mendapat respons dari Dewa. Tarian dan musik, saya pikir salah satu pasti terapi yang tepat untuk Dewa.” Renjani:”Tadi saya sempat telpon beberapa teman saya, saya mau Tanya tentang pagelaran tari atau musik, saya mau ajak Dewa menonton” Mbak Wid:”Ini kartu matahari. Ini kartu bagus. Sebuah luka lama akan terobati. Wah siap-siap kamu, kamu akan mengalami perubahan penting dalam hidupmu.” Mbak Wid:”Wah, ada cinta ini. Kartu ini perlambang kamu akan mendapatkan cinta.” Medium Close-up, pada jarak ini memperlihatkan manusia dari dada ke atas. Close-up, jarak ini memperlihatkan satu bagian tubuh yang mendetail saja, misalkan hanya pada bagian wajah atau tangan saja. Dalam gambar tersebut tampak Mbak Wid sedang membuka kartu The Sun. Close-up. Dalam gambar tersebut tampak Mbak Wid sedang membuka kartu The Lovers. Denotasi Tampak pada gambar, Mbak Wid sedang memainkan kartu tarotnya. Renjani memintanya untuk meramalkan nasib Dewa. Tanpa diketahui Renjani, sebenarnya yang diramalkan Mbak Wid adalah Renjani. Mbak Wid menunjukkan kartu The Sun, kartu matahari ini biasanya melambangkan energi positif. Kartu terakhir yang dibukanya adalah The Lovers dan menunjukkannya kepada Dewa dan Renjani. Konotasi Kartu The Sun, kartu matahari ini biasanya melambangkan energi positif yang diperlukan bagi penyembuhan atau kesehatan secara umum. Kartu ini juga bisa diartikan sebagai datangnya pembaharuan. The Lovers, kartu ini tidak saja melambangkan cinta tapi juga berarti akan adanya suatu pemersatuan, baik yang sifatnya fisik maupun spiritual. Mitos Kartu tarot merupakan kartu yang biasa digunakan oleh peramal dalam meramalkan sesuatu. Nasib, karir, dan cinta misalnya. Tergantung ramalan apa yang dibutuhkan. Kartu tarot terdiri dari 78 kartu dengan bermacam-macam gambar. Gambar tersebutlah yang melambangkan jawaban-