Mendengarkan dan memahami kebutuhan pelanggan

Nota penjualan sebaiknya dibuat rangkap tiga yang masing-masing lembar untuk pihak pembeli asli, kasir copy, dan arsip copy.

3. Penegasan Kembali Atas Pencatatan Pesanan Kebutuhan Pelanggan

Pesanan barang yang telah ditulis pada nota atau faktur harus dikonfirmasikan kebenarannya kepada pelanggan. Konfirmasi atau pesanan kembali atas pesanan barang sangat diperlukan untuk penegasan atau pesanan yang telah diterima, juga sebagai bentuk persetujuan atau sepakat anatara penjual dan pelanggan, sehingga akan menghindarkan kesalahan pesanan, apakah itu kesalahan tentang jumlah barang, jenis barang, cara pembayaran, alamat pemesan dan sebagainya

4. Mewujudkan Kebutuhan Pelanggan

Pada hakikatnya, mewujudkan kebutuhan bagi pelanggan adalah pada saat kita telah mampu menyediakan dan telah mengirimkan pesanan barang kepada pelanggan, sesuai dengan yang diinginkan pelanggan. Kebutuhan-kebutuhan lainnya yang acapkali diharapkan pelanggan adalah sebagai berikut. 1. Kebutuhan akan diskon harga barang 2. Kebutuhan akan barang baru 3. Kebutuhan akan penurunan harga barang 4. Kebutuhan akan stok barang yang harus selalu ada 5. Kebutuhan akan diperbolehkannya menukar barang 6. Kebutuhan akan bentuk ukuran baru

5. Memberikan Layanan Purna Jual After Sales Service

Layanan purna jual yaitu bentuk pelayananservis yang dilakukan setelah terjadi transaksi jual-beli barang. Pemberian layanan purna jual kepada pelanggan biasanya diberikan sebagai rasa tanggung jawab penjual atas kualitas barang yang dijualnya. Layanan purna jual dapat diberikan dalam bentuk konsultasi lanjutan atau garansi, berupa penggantian barang rusak, pemeliharaan, penyediaan suku cadang dan sebagainya

6. Pernyataan Terima Kasih dengan Harapan Pelanggan Kembali

Setelah semua kegiatan jual-beli sudah dilaksanakan, ada satu hal yang harus diperhatikan dan tidak boleh dilupakan, yaitu ucapan terimakasih kepada pelanggan, karena pernyataan terimakasih adalah bagian dari pelayanan prima, sebagai suatu bentuk layanan, karena pelayanan yang baik adalah asset perusahaan. Kapan ucapan terima kasih harus kita ucapkan pada pelanggankonsumen? Tentunya pada setiap kesempatan bertemu biasanya diucapkan pada saat-saat berikut. 1. Pada saat selesai melakukan transaksi jual beli barang 2. Pada saat pelanggan membayar atau kita menyerahkan uang kembalian 3. Pada saat setelah menerima pesanan barang dari pelanggan Makna ucapan terima kasih kepada pelanggan, biasanya sebagai ungkapan berikut. 1. Rasa hormat kepada pelanggan 2. Penghargaan kepada pelanggan 3. Persahabatan kepada pelanggan 4. Harapan agar pelanggan datang kembali

D. Indikator Timbulnya Ketidakpuasan Pelanggan

Ketidakpuasan pelanggan atau keluhan pelanggan adalah : suatu resiko pekerjaan dan tidak perlu dicemaskan justru dengan adanya keluhan dan kekecewaan konsumen atau pelanggan pihak perusahaan bisa lebih banyak mengenal karakter pelanggan. Dengan demikian bisa mencari solusi dalam mengatasi ketidakpuasan pelanggan tersebut.

1. Mengenal keluhan pelanggan

Mengenali kekecewaan atau keluhan pelanggan secara dini adalah suatu sikap bijaksana yang harus dilakukan perusahaan. Dengan demikian perusahaan segera dapat mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

2. Sumber-sumber keluhan pelanggan

Sumber-sumber keluhan tidak hanya datang dari pelanggan saja, tapi juga bisa datang dari pihak lain yang berhubungan dengan perusahaan yaitu : a.Pelanggan b. Karyawan