Desain Penelitian METODE PENELITIAN

BAB III METODE PENELITIAN

Pada Bab III ini akan dipaparkan tentang desain penelitian, tempat dan waktu penelitian, variabel penelitian, populasi dan sampel penelitian, teknik pengumpulan data, instrumen penelitian dan analisis data.

A. Desain Penelitian

Dalam praktiknya penelitian eksperimen dibedakan menjadi 3 yaitu, non eksperimen, quasi eksperimen dan eksperimen murni Sukamto: 1995. Pada penelitian ini yang digunakan adalah penelitian eksperimen semu Quasi Eksperimen. Eksperimen semu adalah jenis komparasi yang membandingkan pengaruh pemberian suatu perlakuan Treatment pada suatu objek Kelas eksperimen serta melihat besar pengaruh perlakuannya, Penelitian quasi eksperiment merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk mengetahui ada tidaknya akibat dari “sesuatu” yang dikenakan pada subyek yang diteliti. Caranya adalah dengan membandingkan satu atau lebih kelompok pembanding yang menerima perlakuan. Desain penelitian ini menggunakan 2 kelompok dari populasi yang sama. Kelompok I diberi perlakuan dan kelompok II tanpa perlakuan. Kelompok yang diberi perlakuan disebut kelas eksperimen dan kelompok tanpa perlakuan disebut kelas kontrol. Alur penelitian dapat dilihat pada gambar 1. 84 Gambar 1. Alur Penelitian IDENTIFIKASI MASALAH a. Adanya kesulitan menentukan metode pembelajaran pelayanan prima, b. Kurang adanya perhatian siswa terhadap mata diklat pelayanan prima, c. Kurang adanya keterlibatan siswa selama proses pembelajaran. ANALISIS MASALAH Perlu adanya metode yang tepat untuk siswa dalam pencapaian kompetensi belajar pada mata diklat Pelayanan Prima RUMUSAN MASALAH Bagaimanakah keefektivan penggunaan metode sosio drama pada mata diklat pelayanan prima Pelaksanaan Kelas Kontrol Metode Pembelajaran Konvensional o Menyampaikan tujuan kepada siswa o Penjelasan materi o Tanya jawab Pelaksanaan Kelas Eksperimen Metode Sosio drama o Menyampaikan tujuan kepada siswa o Menyampaikan materi yang akan disampaikan dengan metode sosio drama o Pembagian kelompok dan memainkan peran o Tanya jawab Test Kelas Kontrol Test Kelas Eksperimen Uji hipotesis pada kelas eksperimen dengan treatmen sosiodrama menggunakan rumus t- test Kesimpulan DESAIN PENELITIAN Uji sampel dengan uji normalitas dan homogentitas untuk mengetahui kedua kelas mempunyai kemampuan yang seimbang

B. Tempat dan Waktu Penelitian