Kerangka Berpikir LANDASAN TEORI

C. Kerangka Berpikir

Upaya peningkatan kualitas pendidikan menjadi tugas dan tangung jawab seorang guru. Karena guru yang berhadapan langsung untuk membina para siswa di sekolah dalam proses kegiatan belajar mengajar. Keberhasilan suatu kegiatan pembelajaran akan sangat dipengaruhi oleh bagaimana seorang guru dapat merencanakan program pengajaran dan Kreativitas guru dalam merancang perangkat pembelajaran sangat berpengaruh pada tercapai atau tidaknya tujuan pembelajaran. Hal tersebut tidak terlepas dari media bantu mengajar yang digunakan oleh seorang guru. Pada penelitian ini akan dibuat pengembangan media video pembelajaran tematik untuk siswa kelas V pokok bahasan tema 2 subtema 2 pembelajaran 1 kurikulum 2013. Berdasarkan latar belakang yang sudah diuraikan sebelumnya, kemudian mengindentifikasi masalah sehingga ide untuk mengembangkan media pembelajaran muncul. Dari ide tersebut peneliti melanjutkan ke tahap pengembangan media yang terbagi menjadi tiga bagian yaitu tahap pra produksi, tahap produksi, dan tahap pasca produksi. Setelah melewati ketiga tahap pengembangan media terciptalah video pembelajaran yang sedang dikembangkan. Sebelum sampai pada tahap akhir yaitu video pembelajaran layak dan dapat diperguanakan, video yang dikembangkan harus melewati tahap validasi dan revisi, kemudian tahap uji lapangan. Jika kedua tahap telah dilakukan, akan didapat media video pembelajaran yang layak dan dapat dipergunakan sebagai media pada proses pembalajaran. Berikut adalah bagan yg menggambarkan kerangka berpikir penelitian ini: Bagan Kerangka Berpikir Gambar 2.2 Kerangka Berpikir Penelitian Latar Belakang Identifikasi Masalah Ide mengembangkan media pembelajaran Pengembangan media pembelajaran Flowcha rt storyboard Tahap pra produksi Rec. Audio Shooting Tahap produksi Mastring Mixing Editing Tahap pasca produksi Skrip Video pembelajaran yang sudah dikembangkan Validasi dan revisi Uji kelayakan Video pembelajaran yang layak untuk digunakan Berdasarkan latar belakang masalah dan kajian teori yang telah dipaparkan sebelumnya, akan diadakan penelitian tentang Pengembangan Media Video Tematik Kelas V Tema 2 Subtema 2 Pembelajaran 1 Kurikulum 2013. Video ini di buat menarik, interaktif, dan menggugah rasa ingin tahu sehingga akan mampu memotivasi peserta didik agar dapat belajar lebih efektif.

D. Pertanyaan Penelitian