Pembiasaan Keteladanan Pembiasaan Spontan Pembiasaan Rutin

186

1. Pembiasaan Keteladanan

a. Kepala SekolahGuruKaryawan berbicara sopan. Guru, Kepala Sekolah, Petugas TU, dan Tukang Kebun pasti melakukan senyum salam dan sapa ketika pneliti datang dan bertemu dengan mereka. b. Kepala SekolahGuru selalu datang tepat waktu ke sekolah. Peneliti melakukan pengamatan pada hari itu tidak ada guru yang terlambat masuk ke sekolah semua guru sudah ada di sekolah setelah bel berbunyi. c. Kepala SekolahGuru berpakaian rapi. Kepala sekolah, guru, tu, pegawai perpus, tukang kebun semuanya berpakaian rapi dari awal sampai pulang sekolah. Pakaian yang dipakai biasanya pakaian seragam dan pakaian batik. d. Kepala SekolahGuru mengambil sampah yang berserakan. - e. Guru memberi contoh berdoa dengan khusyuk kepada siswa. Pada saat melakukan observasi di kelas I C guru memberikan contoh yang baik pada saat berdoa yaitu duduk dengan tenang. f. Kepala Sekolah Guru membuang sampah pada tempatnya -

2. Pembiasaan Spontan

a. Memperingatkan siswa yang menyontek pada saat ulangan. - b. Memperingatkan siswa yang sedang gaduh di dalam kelas. Pada saat observasi pembelajaran di kelas I C guru memperingatkan siswa berbicara dengan temannya. c. Memperingatkan siswa yang membuang sampah sembarangan - e. Memperingatkan siswa yang berbicara kurang sopan. - f. Meminta siswa yang tidak berpakaian rapi untuk merapikan pakaiannya. - g. Memperingatkan siswa yang terlambat datang ke sekolah. - h. Pemberian teguran atau sanksi pada saat ada siswagurukepala sekolah yang melanggar peraturan. - i. Mengumpulkan uang untuk sebuah musibahuntuk menjenguk teman yang sakit. - j. Memberi senyum, salam, sapa. Beberapa siswa kelas I memberi senyum tetapi sebagian besar agak tegang pada saat di dalam kelas, tetapi guru memberikan senyum salam dan sapa kepada peneliti.

4. Pembiasaan Rutin

a. Berbaris sebelum masuk kelas - b. Berdoa sebelum dan sesudah pelajaran Peneliti melakukan pengamatan di kelas I C dan siswa sudah melakuakn doa sebelum dan sesudah pelajaran sebelum pelajaran tidak hanya berdoa mereka juga melakukan tadarus menghafalkan surat-surat pendek. c. Melaksanakan piket sesuai jadwal yang telah ditentukan. Pada saat pulang sekolah siswa kelas I C tidak melaksanakan piket karena piket dilaksanakan keesokan harinya sebelum masuk sekolah yang piket harus datang lebih awal. d. Tadarus Al- Qur’an sebelum memulai pelajaran Tadarus dilakukan sekitar 10 menit setelah berdoa dan sebelum memulai pelajaran di kelas I C. e. Bersalamanmengucap salam ketika bertemu dengan BapakIbu Guru Siswa kelas I C bersalaman terlebih dahulu sebelum pulang sekolah dengan guru. f. Melaksanakan upacara bendera setiap hari senin. - g. Senamjalan sehat setiap hari jumat -

4. Sarana dan Prasarana