Teknik Pengumpulan Data METODOLOGI PENELITIAN

pertanyaan untuk kuesioner pengetahuan ibu tentang toilet training dan 11 pertanyaan untuk kuesioner perilaku ibu dalam menerapkan toilet training. Hasil uji reliabilitas kuesioner penelitian ini dilihat dari nilai Alpha Cronbach seperti pengetahuan ibu tentang toilet training sebesar 0,866 dan perilaku ibu dalam menerapkan toilet training sebesar 0,828. Nilai tersebut menunjukkan r alpha r tabel berarti pertanyaan yang berada dalam kuesioner pada masing-masing variabel ini dapat dikatakan reliabel.

F. Teknik Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah suatu proses pendekatan kepada subjek dan proses pengumpulan karakteristik subjek yang diperlukan dalam penelitian Nursalam, 2008. Pengumpulan data pada penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Pengumpulan data dilaksanakan di RW 02 Kelurahan Babakan Kota Tangerang. Adapun tahapan pengumpulan data yang dilakukan oleh peneliti adalah sebagai berikut : 1. Mengajukan surat permohonan izin untuk melakukan penelitian kepada Kelurahan Babakan Kota Tangerang, RW dan RT setempat. 2. Setelah mendapatkan izin dari pihak berwenang setempat, peneliti melakukan pendataan untuk pengambilan sampel. Data diperoleh dari posyandu Mawar dan data setiap RT di RW 02 Kelurahan Babakan Kota Tangerang untuk data anak usia 3-5 tahun dan melakukan pendataan kembali untuk memperoleh data anak usia 5-6 tahun secara door to door. 3. Setelah mendapatkan data anak usia prasekolah 3-6 tahun, peneliti melakukan skrining sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi penelitian dengan menyebarkan kuesioner skrining sehingga jumlah responden yang sesuai sebanyak 82 responden. 4. Meminta bantuan kepada kader dan ibu RT setempat dalam penyebaran kuesioner dan memberikan penjelasan tentang tujuan penelitian, manfaat penelitian dan tata cara pengisian kuesioner kepada kader dan ibu RT setempat untuk menyamakan persepsi sehingga tidak menimbulkan bias bagi responden dalam mengisi kuesioner. 5. Memberikan penjelasan tentang tujuan penelitian, manfaat penelitian, dan menjamin kerahasiaan jawaban yang diberikan dalam kuesioner kepada calon responden dari sampel yang telah terpilih tersebut. 6. Memberikan lembar persetujuan informed consent untuk ditandatangani oleh calon responden, apabila calon responden bersedia menjadi responden. 7. Memberikan penjelasan tentang cara pengisian kuesioner. 8. Memberikan kesempatan kepada responden untuk bertanya tentang hal-hal yang tidak dipahami dan tidak jelas di dalam kuesioner. 9. Memberikan kesempatan kepada responden untuk mengisi kuesioner sekitar 10-15 menit. 10. Setelah kuesioner terisi, responden menyerahkan kuesioner kepada peneliti. 11. Peneliti mengecek kembali isian jawaban apakah sudah lengkap atau belum. Jika belum lengkap, maka peneliti meminta responden untuk melengkapi jawabannya, namun apabila sudah lengkap maka kuesioner dikumpulkan kepada peneliti. 12. Peneliti mengelompokkan data yang sudah terkumpul sesuai dengan variabel penelitian.

G. Pengolahan Data

Dokumen yang terkait

Hubungan Pengetahuan Ibu tentang Toilet Training dengan Perilaku Ibu dalam Melatih Toilet Training pada Anak Usia Toddler di Desa Kadokan Sukoharjo

0 4 7

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG TOILET TRAINING TERHADAP PELAKSANAAN TOILET TRAINING PADA Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Terhadap Pelaksanaan Toilet Training Pada Anak Usia Toddler Di Kelurahan Sewu Surakarta.

0 3 14

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG TOILET TRAINING TERHADAP PELAKSANAAN TOILET Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Terhadap Pelaksanaan Toilet Training Pada Anak Usia Toddler Di Kelurahan Sewu Surakarta.

0 5 15

BAB I PENDAHULUAN Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Terhadap Pelaksanaan Toilet Training Pada Anak Usia Toddler Di Kelurahan Sewu Surakarta.

0 2 8

METODOLOGI PENELITIAN Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Terhadap Pelaksanaan Toilet Training Pada Anak Usia Toddler Di Kelurahan Sewu Surakarta.

0 8 12

DAFTAR PUSTAKA Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Terhadap Pelaksanaan Toilet Training Pada Anak Usia Toddler Di Kelurahan Sewu Surakarta.

0 3 4

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG TOILET Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Dengan Kecenderungan Perilaku Bab Dan Bak Anak Usia Toddler Di Desa Semen Wonogiri.

0 2 16

HUBUNGAN TINGKAT PENGETAHUAN IBU TENTANG TOILET TRAINING DENGAN KECENDERUNGAN PERILAKU Hubungan Tingkat Pengetahuan Ibu Tentang Toilet Training Dengan Kecenderungan Perilaku Bab Dan Bak Anak Usia Toddler Di Desa Semen Wonogiri.

0 2 18

HUBUNGAN PENGETAHUAN IBU TENTANG TOILET TRAINING DENGAN PERILAKU IBU DALAM MELATIH TOILET TRAINING PADA ANAK USIA TODDLER DI DESA KADOKAN SUKOHARJO.

0 0 9

HUBUNGAN MOTIVASI DENGAN PERILAKU IBU DALAM MELAKUKAN TOILET TRAINING ANAK USIA TODDLER

0 0 8