VokalLafal IntonasiTekanan Penghayatan Membacakan Puisi Karya Sendiri

53 Kegiatan yang Menumbuhkan Kreativitas tentang kota yang memendam sejarah kecuali tentang orang-orang yang telah menjadi ikan bergelimang dalam bandang Oleh: Isbedy Stiawan Puisi b Mestinya mestinya hanya ikan yang tergeletak di atas pasir di atas batu mestinya hanya kepiting kelapa yang bergerak di lensa kamera sayap-sayap camar mestinya hanya kecap yang ditumpahkan di atas kuah di atas udang bakar dan denting gitar mestinya hanya bir yang berbuih di bibir gelas hanya sagu hanya batang keras berduri yang dibacok dan dicincang dipukul-pukul sampai hancur mestinya hanya azan dan angin yang datang dari bukit-bukit lonceng yang gembira buah pala keranjang bambu ranting kayu putih mestinya hanya dia yang dibabat parang dan disuling agar harumnya menghangatkan lagu-lagu mestinya cukup gamalama yang meledak menyebar api di kebun cengkih mestinya cukup langit yang berasap cukup itu saja yang di sebelah sana Oleh: F. Rahardi Sumber: Kompas, 20 Februari 2006:20 54 Bahasa dan Sastra Indonesia SMA dan MA Kelas XII Program IPA – IPS Pelatihan Anda sudah mempelajari teknik membaca puisi yang memikat. Sekarang agar lebih mengarah kemampuan Anda, kerjakan perintah-perintah di bawah ini 1. Buatlah sebuah puisi yang menarik menurut Anda 2. Bacakan dihadapan teman-teman Anda di depan kelas 3. Memperhatikan vokal yang jelas, intonasi, penghayatan, mimik, dan ekspresi

D. Menulis Surat Dinas

Tujuan Pembelajaran Anda diharapkan mampu menulis surat dinas, mengerti isi; bahasa; format surat dinas.

1. Surat Dinas

Surat dinas adalah surat yang dikeluarkan oleh suatu lembaga atau instansi untuk diberikan kepada lembaga atau instansi lain dan perseorangan. Tidak bisa dipungkiri bahwa setiap hari, suatu lembaga atau instansi pasti bergelut dengan surat-menyurat atau korespondensi. Dewasa ini teknologi komunikasi semakin canggih dan modern, seperti: telepon, telegram, sampai internet. Akan tetapi, kedudukan surat-menyurat sebagai salah satu alat komunikasi tetap dibutuhkan masyarakat terutama suatu instansi. Bagian-bagian surat dinas dituliskan di bawah ini. a. Kepala surat b. Tanggal surat c. Identitas surat nomor, lampiran, dan hal d. Alamat yang dituju e. Salam pembuka f. Tubuh surat 1 pembuka surat 2 isi 3 penutup surat g. Salam penutup h. Pengirim tanda tangan dan nama terang