Hasil Belajar Kajian Teori

27 mempresentasikan hasil tugas kelompok, keaktifan siswa dalam kegiatan konfirmasi, dan keaktifan siswa dalam kegiatan akhir pembelajaran.

2.1.6 Hasil Belajar

Menurut Rifai dan Anni 2009: 85, “hasil belajar merupakan perubahan perilaku yang diperoleh siswa setelah mengalami kegiatan pembelajaran”. Dalam pembelajaran, perubahan perilaku yang harus dicapai oleh siswa setelah melaksanakan kegiatan belajar dirumuskan dalam tujuan pembelajaran. Tujuan pembelajaran merupakan deskripsi tentang perubahan perilaku yang diinginkan atau deskripsi produk yang menunjukkan bahwa belajar telah terjadi. Menurut Sudjana 2010: 22, hasil belajar adalah “kemampuan-kemampuan yang dimiliki siswa setelah ia menerima pengalaman belajarnya”. Sementara itu Purwanto 2011: 23 mendefinisikan “hasil belajar adalah perubahan perilaku akibat proses pendidikan sesuai dengan tujuan pendidikan”. Hasil belajar merupakan realisasi tercapainya tujuan pendidikan sehingga hasil belajar yang diukur juga tergantung pada tujuannya. Sementara menurut Suprijono 2011: 7, “hasil belajar adalah perubahan perilaku secara keseluruhan, bukan hanya salah satu aspek potensi kemanusiaan saja.” Dalam hal ini, hasil belajar tersebut tidak terlihat secara terpisah, melainkan secara keseluruhan komprehensif. Benyamin S. Bloom menyampaikan tiga taksonomi yang disebut ranah belajar, yaitu ranah kognitif cognitive domain, ranah afektif affective domain, dan ranah psikomotorik psychomotoric domain. Ranah kognitif berkaitan dengan hasil berupa pengetahuan, kemampuan, dan kemahiran intelektual. Ranah kognitif mencakup kategori pengetahuan knowledge, pemahaman comprehension, penerapan application, analisis 28 analysis, sintesis synthesis, dan penilaian evaluation. Ranah afektif berkaitan dengan perasaan, sikap, minat, dan nilai. Ranah afektif mencakup kategori penerimaan receiving, penanggapan responding, penilaian valuing, pengorganisasian organization, dan pembentukan pola hidup organization by a value complex . Ranah psikomotorik berkaitan dengan kemampuan fisik seperti keterampilan motorik dan saraf, manipulasi objek, dan koordinasi saraf. Rifa’i dan Anni 2009: 86-89. Berdasarkan definisi di atas, maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar adalah perubahan perilaku pada diri siswa setelah melaksanakan kegiatan belajar. Hasil belajar mencakup ranah kognitif, afektif, dan psikomotor. Hasil belajar pada ranah kognitif berupa nilai yang diperoleh siswa setelah mengikuti tes hasil belajar, sedangkan pada ranah afektif dan psikomotor berupa aktivitas dan motivasi belajar siswa.

2.1.7 Karakteristik Siswa Sekolah Dasar

Dokumen yang terkait

PENGGUNAAN MEDIA GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS IV Penggunaan Media Garis Bilangan Untuk Meningkatkan Kreativitas Belajar Matematika Pada Siswa Kelas IV Semester II SD Negeri 1 Ringinpitu Kecamatan Tangg

0 0 15

PENGGUNAAN MEDIA GARIS BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN KREATIVITAS BELAJAR MATEMATIKA PADA SISWA KELAS IV Penggunaan Media Garis Bilangan Untuk Meningkatkan Kreativitas Belajar Matematika Pada Siswa Kelas IV Semester II SD Negeri 1 Ringinpitu Kecamatan Tangg

0 0 14

PENGGUNAAN PENDEKATAN MATEMATIKA REALISTIK UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN SISWA PADA MATERI PENGURANGAN BILANGAN BULAT KELAS IV SEKOLAH DASAR.

0 0 40

PENGGUNAAN MEDIA TALI PAS PADA PEMBELAJARAN MATEMATIKA MATERI BILANGAN ROMAWI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA.

0 0 44

PENGGUNAAN MEDIA KARTU BILANGAN POSITIF NEGATIF SEBAGAI UPAYA MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR MATERI PENJUMLAHAN DAN PENGURANGAN BILANGAN BULAT SISWA KELAS IV SD NEGERI DELEGAN II PRAMBANAN.

0 0 176

PENGGUNAAN MEDIA KARTU BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP BILANGAN ROMAWI PADA SISWA SEKOLAH DASAR | Usada | Jurnal Didaktika Dwija Indria (SOLO) 6614 14047 1 PB

0 0 6

PENGGUNAAN MEDIA KARTU BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP BILANGAN ROMAWI PADA SISWA KELAS IV SDN 2 MUDAL BOYOLALI (2014/2015) - UNS Institutional Repository

0 0 17

UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI BILANGAN ROMAWI MELALUI MEDIA PUZZLE MATH OF ROMAWY DI KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 1 SOMAGEDE - repository perpustakaan

0 0 14

PENGEMBANGAN MEDIA PERMAINAN MATEMATIKA KARTU CERDAS TANGKAS BILANGAN ROMAWI DI KELAS IV SEKOLAH DASAR - repository perpustakaan

0 0 16

PENGGUNAAN MEDIA KARTU BILANGAN UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI BILANGAN ROMAWI PADA SISWA KELAS IV SDN 30 CAKRANEGARA TAHUN AJARAN 2013/2014 - Repository UNRAM

0 0 10