10
BAB II
KAJIAN PUSTAKA
2.1 KAJIAN TEORI
2.1.1 Pengertian Belajar
Belajar  dapat  diartikan  sebagai  proses  membangun  maknapemahaman terhadap  informasi  dan  pengalaman  Yamin,  2012:  13.  Belajar  adalah  suatu  proses
usaha  yang  dilakukan  seseorang  untuk  memperoleh  perubahan  tingkah  laku  yang baru secara keseluruhan, sebagai hasil pengamalannya sendiri dalam interaksi dengan
lingkungannnya  Daryanto,  2010:  2.  Berpijak  pada  konstuksivisme  pengertian belajar  adalah  suatu  aktifitas  atau  suatu  proses  untuk  memperoleh  pengetahuan,
meningkatkan keterampilan, memperbaiki perilaku, sikap, mengokohkan kepribadian Suyono,  2014:  9.  Dalam  konteks  menjadi  tahu  atau  proses  memperoleh
pengetahuan, menurut pemahaman sains konvensional, kontak manusia dengan alam yang diistilahkan dengan pengalaman experience.
Berdasarkan  beberapa  pendapat  di  atas  dengan  berpijak  pada  pakar konstuktivisme sosial bahwa belajar adalah suatu proses perubahan tingkah laku yang
dilakukan  seseorang  untuk  memperoleh  pemahaman  mengenai  pengetahuan  sebagai wujud  untuk  memperkokoh  kepribadian  dan  keterampilan  siswa  pada  pembelajaran
bahasa  Indonesia  dalam  menulis  persuasi  di  kelas  IV  SD  melalui  model  Think  Pair and  Share  berbantuan  media  visual  dengan  3  pokok  bahasan  yaitu:  1  langkah-
langkah  penyusunan  persuasi;  2  kerangka  karangan  persuasi  dan;  3  penulisan kerangan persuasi.
2.1.2 Ciri-ciri Belajar
Beberapa  ciri-ciri  belajar  Darsono  Hamdani,  2011:  22  adalah  sebagai berikut:
1. Belajar dilakukan dengan sadar dan mempunyai tujuan. Tujuan ini digunakan
sebagai arah kegiatan, sekaligus tolak ukur keberhasilan siswa. 2.
Belajar merupakan pengalaman sendiri, tidak dapat diwakilkan kepada orang lain. Jadi belajar bersifat individual.
3. Belajar merupakan proses interaksi antara individu dan lingkungannya. Hal ini
berarti individu harus aktif apabila dihadapkan pada lingkungan tertentu. 4.
Belajar  mengakibatkan  terjadinya  perubahan  pada  diri  orang  yang  belajar. Perubahan tersebut  bersifat  integral,  artinya perubahan dalam  aspek kognitif,
afektif, dan psikomotorikik yang terpisahkan satu dengan yang lainnya. Berdasarkan  ciri-ciri  belajar  tersebut  dapat  disimpulkan  bahwa  belajar
mencakup tiga hal yaitu belajar menunjukkan terjadinya perubahan perilaku pada diri
individu,  belajar  merupakan  buah  dari  pengalaman,  belajar  merupakan  perubahan tingkah laku relatif menetap.
2.1.3 Unsur-unsur Belajar