Teknik Pengumpulan Data Teknik Analisis Data

40 Objek penelitian ini adalah implementasi kebijakan kelas CI di SMA N 1 Wonogiri, mulai dari proses pembukaan sampai teknis pelaksanaannya.

D. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan analisis dokumen. 1. Wawancara yang dilakukan secara mendalam, dengan menanyakan berbagai pertanyaan terbuka, menggunakan pendekatan one on one interview, yang artinya pelaksanaan wawancara secara individual, kepada seorang partisipan satu per satu dan mencatat jawabannya John Creswell, 2015: 429-431. Pada penelitian ini wawancara dilakukan kepada Kepala Sekolah, guru, dan siswa CI SMA N 1 Wonogiri, mengenai perumusan kebijakan di sekolah, sampai penerapannya. 2. Observasi adalah proses pengumpulan informasi terbuka dari tangan pertama yang didapat melalui pengamatan terhadap objek penelitian John Creswell, 2015:422. Observasi yang dilakukan dalam penelitian ini bersifat partisipan pasif. Peneliti masuk dalam pembelajaran di kelas CI, tetapi bukan mengajar di kelas, peneliti mengamati aktivitas belajar yang dilakukan oleh siswa CI. Observasi yang dilakukan untuk mendapatkan data mengenai beberapa aspek implementasi kebijakan kelas CI. 3. Studi dokumen, yaitu dengan menganalisis dokumen di lapangan. Data mengenai kelas CI ini juga didapat melalui analisis dokumen terkait kebijakan kelas Cerdas Istimewa, yaitu mengenai muatan kurikulum kelas CI, 41 RPP kelas CI, dan surat keputusan pengadaan kelas CI SMA N 1 Wonogiri oleh Dinas Pemerintah setempat.

E. Teknik Analisis Data

Analisis data merupakan penguraian dan pengolahan data mentah menjadi data yang dapat ditafsirkan dan dipahami secara spesifik dan diakui dalam suatu perspektif ilmiah yang sama, sehingga hasilnya dimaknai sama dan tidak bias Haris Herdiansyah, 2010: 158. Analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah analisis Miles dan Huberman melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Langkah-langkah yang dilalui sebagai berikut: 1. Catatan lapangan mengenai temuan dibagi ke dalam paragraf atau kalimat. 2. Semua kategori yang telah diberi kode disatukan dalam kategori. 3. Berbagai kategori dicari katerkaitannya untuk mendapatkan makna. 4. Kesimpulan akhir. Miles dan Huberman dalam Nusa Putra, 2011:204

F. Instrumen Penelitian