Manage my feeling and impulses Gauge the temperament of myself and others

171 masalah yang akan diambil. Rd juga mempunyai cara penyelesaian sendiri dengan tidak menganggap sesuatu hal sebagai masalah, hal itu juga dipengaruhi oleh sifatnya yang abai sehingga tidak mempedulikan ada masalah atau tidak.

c. Manage my feeling and impulses

Ketika marah maka ketiga subjek akan bicara langsung ke orang yang bersangkutan dengan caranya masing-masing. Dh mengklarifikasi ke orang yang bersangkutan dengan cara yang halus sedangkan Yn tergantung situasi apakah dirinya mampu mengontrolnya atau tidak, ketika tidak bisa dikontrol maka emosinya akan meledak. Lain halnya dengan Rd, dirinya akan marah-marah ke orang yang bersangkutan. Hal ini sejalan dengan teori yang diungkapkan Grotberg 1995: 18 bahwa individu mampu mengenali perasaan, dan berbagai jenis emosi, serta mengeskpresikannya ke dalam kata-kata ataupun perilaku namun tidak menggunakan kekerasan. Hal yang membuat Dh dan Yn marah yaitu apabila ada orang yang membohongi mereka sedangkan Rd yaitu ketika ada orang yang belum mengenal tetapi sudah mengomentari dirinya. Ketiga subjek berusaha mencari tahu apa yang menyebabkan dirinya marah atau merasakan hal lainnya supaya orang lain tidak melakukan hal tersebut. Ketika kecewa, ketiga subjek mempunyai cara masing-masing, Dh memilih untuk tidur seharian atau chatting di internet, Yn dan Rd memilih untuk menenangkan diri di rumah. Cara mengontrol perasaan ketiga subjek juga berbeda-beda. Dh lebih menyalurkannya ke hal yang 172 positif dengan membuat diary dan mampu mengontrol emosinya, Yn dan Dh lebih memilih untuk menghindar dari lingkungan karena apabila tidak menghindar dapat memperburuk situasi. Hal ini sesuai dengan teori yang diungkapkan Grotberg 1999: 75 bahwa individu belajar untuk mencari tahu apa yang menyebabkan dirinya merasakan hal tersebut karena akan membantu dirinya mengekspresikan pikiran dan perasannya ketika berkomunikasi dengan orang lain.

d. Gauge the temperament of myself and others

Sebagai seorang individu diharapkan sudah mampu memahami dirinya secara menyeluruh. Dh bukan tipe orang pendendam dan mampu mengontrol emosinya sedangkan Yn merasa bahwa temperamen dirinya itu tinggi dan Rd lebih cenderung termasuk orang yang sensitif. Hal ini sejalan dengan teori yang diungkapkan Grotberg 1995: 18 bahwa individu mempunyai pengetahuan tentang temperamen dirinya seperti, betapa dirinya aktif, impulsif, mengambil risiko atau diam, reflektif, dan berhati-hati. Hal ini membantu individu untuk mengetahui betapa cepatnya bereaksi, berapa waktu yang dibutuhkan untuk berkomunikasi, dan berapa banyak dirinya mampu sukses dalam berbagai situasi.

e. Seek trusting relationship