Memerlukan Makanan atau Nutrisi

188 Ilmu Pengetahuan Alam SMP dan MTS Kelas VII Kegiatan 7.1 Kamu dapat membuktikan bahwa hewan selalu membutuhkan udara untuk bernapas dengan cara memasukkan hewan kecil ke dalam wadah yang kedap udara. Setelah dibiarkan beberapa saat, maka hewan itu akan mati karena kehabisan oksigen. Apakah tumbuhan juga bernapas? Tentu saja. Untuk dapat bertahan hidup, tumbuhan juga harus bernapas guna me- ngambil oksigen dari udara bebas. Namun tumbuhan tidak mempunyai alat pernapasan khusus seperti pada hewan. Tumbuhan mengambil oksigen dari udara bebas melalui stomata dan lentisel. Stomata atau mulut daun merupakan lubang- lubang kecil di permukaan bawah daun, sedangkan lentisel merupakan lubang-lubang pada batang bergabus.

2. Memerlukan Makanan atau Nutrisi

Ciri makhluk hidup yang kedua adalah memerlukan makanan atau nutrisi. Kamu saat merasa lapar akan berusaha mengatasi rasa lapar itu dengan makan. Lalu bagaimana dengan hewan dan tumbuhan? Kalau kamu memiliki hewan peliharaan seperti burung, ayam, dan anjing, kamu tentu memberi makan hewan itu setiap hari. Sebaliknya hewan liar berusaha memenuhi sendiri kebutuhan makannya. Hal ini membuktikan bahwa hewan memerlukan makanan. Bagaimana cara tumbuhan memperoleh nutrisi? Tumbuhan berhijau daun mempunyai klorofil yang dapat digunakan untuk membuat makanan sendiri dengan fotosintesis. Fotosintesis memerlukan bahan-bahan berupa karbon dioksida, air, dan cahaya matahari. Dalam proses fotosintesis dihasilkan oksigen dan karbohidrat. Perhatikan reaksi fotosintesis berikut ini.       → 2 2 6 12 6 2 cahaya matahari klorofil 6 CO + 6 H O C H O + 6 O karbon dioksida air karbohidrat oksigen Tumbuhan juga memerlukan berbagai macam mineral atau unsur hara untuk menunjang kehidupannya. Tentu kamu pernah memupuk tanaman hias atau melihat petani menebarkan pupuk pada tanamannya di sawah. Tujuan pemupukan ini adalah mem- beri unsur hara pada tanaman sehingga dapat tumbuh subur. Untuk mengamati zat-zat yang diperlukan tumbuhan dalam fotosintesis, kamu dapat melakukan kegiatan berikut ini. Gambar 7.2 Makhluk hidup memer- lukan makanan. Sumber: Dokumen Penerbit Fotosintesis pada Tumbuhan Hijau Tujuan: Mengamati apakah sumber cahaya memengaruhi proses fotosintesis pada tumbuhan. Alat dan bahan: 1. 3 buah stoples yang tertutup 2. Indikator brom timol biru Info Sains Insang Insang atau brankia adalah organ pernapasan pada sebagian besar hewan yang hidup di air, mengandung banyak saluran darah. Oksigen diabsorbsi ke dalam darah dari air melalui insang. Karbon dioksida keluar melalui bagian lain dari insang. Ada dua jenis insang yaitu dalam internal dan luar eksternal. celah insang lamela insang filamen insang batang insang Di unduh dari : Bukupaket.com Keanekaragaman Makhluk Hidup 189 3. Spidol 4. 1 lembar kertas aluminium foil berukuran 30 × 30 cm 5. 2 jenis tumbuhan air 6. Lampu pijar dan lampu neon 7. 3 buah kertas label Prosedur Kerja: 1. Isilah ketiga stoples dengan air, kemudian berikan label pada setiap stoples dengan nomor 1, 2, dan 3. 2. Letakkan tumbuhan air pada stoples 1 dan 2, sedangkan stoples 3 tidak diberi tumbuhan air. 3. Pada setiap stoples tambahkan beberapa tetes indikator Brom timol biru, kemudian tutuplah rapat-rapat. 4. Bungkuslah stoples 1 dengan aluminium foil sehingga cahaya tidak ada yang masuk 5. Letakkan ketiga stoples di tempat yang terkena cahaya matahari langsung 6. Periksalah warna larutan setiap 15 menit selama 2 jam. 7. Ulangi percobaan itu di tempat yang teduh tidak terkena cahaya matahari secara langsung dan dengan menggunakan sumber cahaya yang lain seperti lampu pijar dan lampu neon Pertanyaan: 1. Stoples manakah yang menunjukkan perubahan warna larutan ketika perangkat percobaan itu diletakkan di bawah sinar matahari? 2. Apakah terdapat perbedaan kecepatan perubahan warna antara perangkat percobaan yang diletakkan di bawah sinar matahari, di tempat teduh, diberi penerangan lampu pijar, dan diterangi dengan lampu neon? 3. Buatlah kesimpulan dari percobaan yang kamu lakukan.

3. Bergerak