Kondisi Lantai Rumah Sebelum Direhabilitasi Tabel 5.19 Kondisi Dinding Rumah Sebelum Direhabilitasi

130 Kuantifikasi jumlah nilai jawaban responden berdasarkan kondisi atap rumah sebelum direhabilitasi yakni dengan jumlah nilai jawaban responden dibagi dengan jumlah keseluruhan responden yakni 50 orang. Nilai Skala Likert berdasarkan kondisi atap rumah responden sebelum direhabilitasi adalah 1 dan tergolong efektif.

5.2.2.9 Kondisi Lantai Rumah Sebelum Direhabilitasi Tabel 5.19

Distribusi Responden Berdasarkan Kondisi Lantai Rumah Sebelum Direhabilitasi No. Kategori Frekuensi Persen 1. 2. 3. Tanah Semen Marmer 31 19 - 62 38 - Jumlah 50 100 Sumber: Kuesioner, 2015 Berdasarkan Tabel 5.19 dapat diketahui bahwa sebanyak 31 orang 62 responden menjawab lantai rumah mereka sebelum direhabilitasi terbuat dari tanah, dan sebanyak 19 orang 38 responden menjawab lantai rumah mereka sebelum direhabilitasi terbuat dari semen. Dari hasil wawancara dengan responden dijelaskan bahwa lantai rumah mereka yang terbuat dari semen sudah dalam kondisi rusak atau pecah-pecah sehingga harus segera diperbaiki agar tidak menganggu kenyamanan seluruh anggota keluarga. Kriteria yang ditetapkan oleh tim pelaksana yaitu lantai rumah penerima bantuan Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni terbuat dari tanah atau semen dalam kondisi rusak. 131 Kuantifikasi Skala Likert berdasarkan kondisi lantai rumah sebelum direhabilitasi yakni dengan membagi jumlah nilai jawaban responden yaitu 31 dengan jumlah keseluruhan responden yaitu 50 orang. Nilai Skala Likert berdasarkan kondisi lantai rumah penerima bantuan RS-RTLH di Kabupaten Nias Barat adalah 0,62 dan tergolong efektif.

5.2.2.10 Kondisi Dinding Rumah Sebelum Direhabilitasi

Berdasarkan hasil dari kuesioner dapat diketahui bahwa keseluruhan dinding rumah responden sebanyak 50 orang 100 terbuat dari papan. Hal ini sesuai dengan kriteria atau syarat yang ditetapkan oleh tim pelaksana bahwa dinding rumah penerima bantuan Rehabilitasi Sosial Rumah Tidak Layak Huni terbuat dari bahan yang mudah lapuk atau rusak seperti papan, ilalang, ataupun bambu yang dianyam.Dari hasil tersebut dapat diketahui bahwa keseluruhan responden memenuhi kriteria ini dan layak untuk menerima bantuan sosial RS-RTLH. Kuantifikasi Skala Likert berdasarkan kondisi dinding rumah sebelum direhabilitasi yakni dengan membagi jumlah nilai jawaban responden yaitu 50 dengan jumlah keseluruhan responden yaitu 50 orang. Nilai Skala Likert berdasarkan kondisi dinding rumah penerima bantuan RS-RTLH di Kabupaten Nias Barat adalah 1 dan tergolong efektif.

5.2.2.11 Kondisi Fasilitas Kamar Mandi Tabel 5.20