Jarak Terhadap Sungai Karakteristik Responden

39 Karakteristik unit usaha berdasarkan jarak lokasi usaha terhadap sungai memiliki jarak terdekat dengan sungai adalah 1 m dan terjauh adalah 353 m dari Sungai Pesanggrahan. Jarak suatu unit usaha ke sungai digunakan untuk melihat seberapa rentan suatu unit usaha tersebut terhadap bahaya banjir sungai yang terjadi dari Sungai Pesanggrahan. Umumnya semakin dekat unit usaha ke sungai maka akan semakin rentan suatu usaha terhadap bahaya banjir. Hal tersebut dikarenakan lokasi usaha yang paling dekat memiliki risiko terlebih dahulu bila terjadi banjir. Hasil kuesioner data yang diperoleh diketahui secara keseluruhan unit usaha yang terletak pada lokasi penelitian memiliki jarak yang relatif dekat dengan Sungai Pesanggrahan dengan jarak terjauh adalah 353 m hal tersebut menandakan bahwa lokasi usaha yang terkena banjir memang berada tidak jauh dari sumber banjir berasal yaitu Sungai Pesanggrahan.

5.2.7 Luas Bangunan Unit Usaha

Karakteristik unit usaha yang berikutnya adalah berdasarkan luas bangunan unit usaha. Luas bangunan unit usaha berikut dibagi berdasarkan jenis usaha yaitu manufaktur, dagang, jasa dan rumah makan. Tabel 12 menunjukkan sebaran luas bangunan unit usaha: Tabel 12. Sebaran luas bangunan unit usaha No Karakteristik Unit Usaha Luas bangunan unit usaha m 2 Terkecil Rata-rata Tertinggi 1 Usaha Manufaktur 20 84 400 2 Usaha Dagang 4 116 500 3 Usaha Jasa 80 140 200 4 Restoran Rumah Makan 6 14 20 Sumber: data primer diolah 2013 Karakteristik unit usaha berdasarkan luas bangunan unit usaha menunjukkan bahwa unit usaha dengan luas bangunan yang cukup luas umumnya memiliki kecenderungan mengalami kerugian yang lebih besar dibanding dengan unit usaha yang memiliki luas bangunan lebih kecil. Namun hal tersebut harus diuji lebih lanjut dengan mengaitkan luas bangunan dengan kondisi aset yang disimpan didalam bangunan. Luas bangunan yang didata adalah luas bangunan 40 yang digunakan untuk melakukan kegiatan jual beli. Diketahui luas terendah adalah 4 m 2 dan terluas adalah 500 m 2 . 5.2.8 Unit Usaha Berdasarkan Jumlah Lantai Unit Usaha Karakteristik unit usaha yang berikutnya adalah berdasarkan jumlah lantai pada masing-masing unit usaha, jumlah lantai pada unit usaha akan dibagi menjadi dua kelompok, yaitu kelompok unit usaha dengan jumlah lantai tingkat satu dan unit usaha dengan jumlah lantai tingkat lebih dari satu. Berikut adalah Tabel 13 sebaran unit usaha berdasarkan jumlah lantai tingkat yang berada pada lokasi penelitian: Tabel 13. Sebaran jumlah lantai unit usaha Karakteristik Unit Usaha Ulujami Kebayoran Lama Utara Total Jumlah unit Persentase Jumlah unit Persentase Jumlah unit Persentase Jumlah Lantai a. Satu lantai b. Lebih dari 1 lantai Total 23 5 28 82.2 17.8 100.0 10 2 12 83.3 16.7 100.0 33 7 40 82.5 17.5 100.0 Sumber: data primer 2013 diolah Mayoritas bangunan pada unit usaha di dua kelurahan hanya memiliki satu tingkat lantai dengan angka sebesar 82.5 dan 17.5 lainnya memiliki tingkat lantai lebih dari 1.

5.2.9 Pengetahuan Pelaku Usaha Terhadap Kerentanan Banjir

Karakteristik unit usaha yang berikutnya adalah berdasarkan pengetahuan dari pelaku usaha terhadap kerentanan daerah usahanya terhadap bahaya banjir, hal ini akan dilihat berdasarkan mengetahui atau tidaknya pelaku usaha terhadap kerentanan daerah usahanya terhadap bahaya banjir. Berikut adalah Tabel 14 sebaran pengetahuan pelaku usaha terhadap kerentanan banjir yang berada pada lokasi penelitian: