Sumber Data Metode Penelitian 1.

11

Bab II Tinjauan Literatur

Bab ini memuat teori-teori yang berasal dari kajian kepustakaan yang berkaitan dengan penelitian mengenai sumber daya manusia, pustakawan, tugas dan fungsi pustakawan. Standar kompetensi pustakawan, pendidikan sumber daya manusia di perpustakaan serta penelitian terdahulu mengenai pendidikan dan pelatihan sumber daya manusia.

Bab III Gambaran Umum Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten

Bogor Bab ini memuat gambaran umum mengenai Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bogor yang meliputi sejarah singkat, visi dan misi, struktur organisasi, personalia, pendidikan yang dilaksanakan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bogor, pelatihan yang dilaksanakan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bogor, pelatihan untuk pustakawan, tata tertib, pelayanan, koleksi, fasilitas, gedung dan ruang serta jaringan kelembagaan Perpustakaan Umum Daerah Kabupaten Bogor.

Bab IV Hasil Penelitian dan Pembahasan

Bab ini memuat hasil penelitian dan pembahasan yang terdiri dari pendidikan dan pelatihan SDM Perpustakaan dan upaya mengatasi kendala-kendala yang dihadapi pustakawan.

Bab V Penutup

Berisi kesimpulan penelitian dan saran-saran dari penulis. 12

BAB II TINJAUAN LITERATUR

A. Perpustakaan Umum 1. Pengertian dan Tujuan Perpustakaan Umum

Menurut Hermawan dan Zulfikar menyatakan bahwa Perpustakaan umum merupakan perpustakaan yang melayani seluruh lapisan masyarakat tanpa membedakan latar belakang, status sosial, agama, suku, pendidikan dan sebagainya. Konsep dasar perpustakaan umum adalah didirikan oleh masyarakat, untuk masyarakat, dan didanai dengan dana masyarakat 11 . Sementara Sutarno menyatakan bahwa Perpustakaan umum merupakan lembaga pendidikan yang demokratis karena menyediakan sumber belajar sesuai dengan kebutuhan masyarakat, dan melayaninya tanpa membedakan suku bangsa, agama yang dianut, jenis kelamin, latar belakang dan tingkat sosial, umur dan pendidikan serta perbedaan lainnya 12 . Menurut Sulistyo Basuki Perpustakaan umum adalah perpustakaan umum adalah perpustakaan yang menghimpun koleksi buku, bahan cetakan serta rekaman lain untuk kepentingan masyarakat umum, tanpa membedakan latar belakang, status sosial, agama, suku, pendidikan dan sebagainya. Perpustakaan ini 11 Hermawan S, Rachman dan Zen, Zulfikar. Etika Kepustakawanan.Jakarta: Sagung Seto, 2006, h. 3. 12 Sutarno NS. Manajemen Perpustakaan: Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Sagung Seto, 2003, h. 32