Kerangka Pemikiran Waktu dan Tempat Penelitian

III. METODOLOGI PENELITIAN

3.1. Kerangka Pemikiran

PT National Gobel sebagai pioner industri elektronik di Indonesia merupakan sebuah perusahaan hasil kerjasama antara perusahaan keluarga Gobel dengan Matsusitha Electric Industrial Co,.Ltd. PT National Gobel menjalankan kegiatan operasionalnya dengan berpedoman pada visi dan misi perusahaan. Sebagai perusahaan hasil kerjasama, maka seiring dengan perubahan komposisi kepemilikan saham dan pelaksanaan strategi global Matsusitha Electric Industrial Co,.Ltd maka PT National Gobel melakukan kegiatan rebranding dengan mengganti merek dan logo produk dari National menjadi Panasonic. Kegiatan rebranding juga meliputi perubahan nama perseroan menjadi PT Panasonic Gobel Indonesia. AC National merupakan salah satu produk milik PT National Gobel yang memiliki kesan baik di benak konsumen. Pergantian merek ini akan mempengaruhi kesan konsumen terhadap AC Panasonic. Dalam pasar elektronik terdapat beragam merek AC yang saling bersaing untuk meraih kepercayaan konsumen. Panasonic sebagai merek yang baru dikenal oleh masyarakat harus berusaha keras untuk meraih kepercayaan konsumen. Penelitian ini akan menganalisis elemen-elemen brand equity yang terdiri dari brand awareness, brand association, perceived quality, dan brand loyalty AC Panasonic dibandingkan dengan beberapa merek AC yang beredar di pasar sehingga dapat diketahui brand equity yang dimiliki oleh AC Panasonic. Berikut adalah bagan kerangka pemikiran penelitian ini : Gambar 8. Bagan Kerangka Pemikiran

3.2. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di kantor pusat PT Panasonic Gobel Indonesia yang berlokasi di Jl. Dewi Sartika Cawang II Jakarta 13630. Pengambilan sample dilakukan di wilayah Jakarta, khususnya wilayah Jakarta Pusat. Penelitian ini dilaksanakan pada Januari-Maret 2007. Visi dan Misi Perusahaan Rebranding PT Panasonic Gobel Indonesia Merek-merek AC Brand equity Brand Awareness Top of Mind Brand Recall Brand Recognition Brand Unaware Brand Association Asosiasi-asosiasi yang terkait dengan suatu merek Perceived Quality Atribut-atribut produk Brand Loyalty Commited buyer Likes the brand Satisfied buyer Habitual buyer Switcher Brand equity AC Panasonic PT National Gobel Perubahan komposisi kepemilikan saham dan strategi global Matsusitha Electric Industrial Co,.Ltd 3.3. Metode Penelitian 3.3.1. Pengumpulan Data