Ciri-ciri Kelompok Teman Sebaya

sengaja yang dapat menghasilkan perubahan berupa kecakapan baru pada diri individu”. 33 Jadi dapat disimpulkan bahwa belajar pada dasarnya merupakan proses kegiatan dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak bisa menjadi bisa, yang terjadi karena interaksi seseorang dengan lingkungannya. Untuk itu agar seorang peserta didik dapat meningkatkan kemampuan yang dimilikinya, peserta didik harus melakukan suatu proses yang dinamakan belajar.

b. Definisi Hasil

Belajar Hasil belajar merupakan istilah yang sudah tidak asing lagi dalam dunia pendidikan. Secara umum hasil belajar adalah hal yang tidak dapat dipisahkan dari kegiatan belajar, keduanya saling terkait. Karena kegiatan belajar merupakan suatu proses, sedangkan hasil belajar merupakan hasil dari proses belajar. Hasil belajar menurut Nana Sujana adalah “kemampuan yang dimiliki siswa setelah ia menerima pengalaman belajarnya”. 34 Fadillah dan Solicha, menyatakan hasil belajar merupakan “taraf keberhasilan peserta didik dalam mempelajari materi pelajaran yang dinyatakan dalam bentuk skor yang diperoleh dari hasil test mengenai sejumlah materi pelajaran tertentu”. 35 Berbeda dengan pendapat yang dikemukakan oleh Kunandar, hasil belajar yakni ”kemampuan siswa dalam memenuhi suatu tahapan pencapaian pengalaman belajar dalam suatu kompetensi dasar, hasil belajar bisa berbentuk pengetahuan, ketrampilan, maupun sikap.” 36 33 Fadhilah Suralaga dan Solicha, Psikologi Pendidikan, Ciputat: Lembaga Penelitian, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Desember 2010 h. 94. 34 Nana Sujana, Penelitian Hasil Proses Belajar Mengajar Bandung: PT Remaja Rosdakarya,2009 h. 22. 35 Fadilah Suralaga dan Solicha, Psikologi Pendidikan, Jakarta: Lembaga Penelitian UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, 2010 cet. I, h. 95. 36 Kunandar, Guru Profesional Implementasi Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan dan Persiapan Menghadapi Sertifikasi Guru Jakarta:PT RajaGrafindo Persada, 2007 h. 229. Dari beberapa pengertian hasil belajar di atas, maka dapat disimpulkan bahwa hasil belajar merupakan kemampuan yang dimiliki oleh peserta didik dalam memenuhi suatu tingkat pencapaian kegiatan belajar yang diperoleh dari pengalaman belajarnya dalam segi kognitif, afektif, dan psikomotorik.

c. Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Adapun faktor-faktor yang memepengaruhi hasil belajar adalah sebagai berikut: a. Faktor Intern Menurut Slameto faktor intern adalah faktor yang ada dalam diri individu yang sedang belajar. 37 Ada tiga faktor intern antara lain : 1 Faktor Jasmaniah a Faktor Kesehatan Proses belajar seseorang akan terganggu jika kesehatan seseorang terganggu, selain itu juga ia akan cepat lelah, kurang bersemangat, mudah pusing, ngantuk jika badannya lemah, kurang darah ataupun ada gangguan-gangguan atau kelainan-kelainan fungsi alat inderanya serta tubuhnya. b Cacat Tubuh. Keadaan cacat tubuh juga mempengaruhi belajar. Siswa yang cacat belajarnya juga terganggu. Jika hal ini terjadi, hendaknya ia belajar pada lembaga pendidikan khusus atau diusahakan alat bantu agar dapat menghindari atau mengurangi pengaruh kecacatannya itu. 38 2 Faktor Psikologis a Inteligensi 37 Slameto, Belajar dan faktor-faktor yang mempengaruhinya, Jakarta: Rineka Cipta, 2010 h. 54. 38 Ibid, h. 55.