Tujuan Bank Sumut Fungsi PT. Bank Sumut

1. Pedoman Tata Kelola Perusahaan Code of Corporate Governance. 2. Pedoman Pelaksanaaan Tugas Dewan Komisaris dan Direksi Board Manual. 3. Kode Etik Perusahaan Code of Conduct. 4. Piagam Satuan Pengawas Intern. 5. Piagam Komite Audit Committee Audit Charter. 6. Pedoman Komite Pemantau Resiko. 7. Pedoman Komite Remunerasi dan Nominasi Kebijakan dan ketentuan tersebut telah didistribusikan kepada unit kerja sebagai salah satu upaya untuk mengembangkan penerapan GCG pada seluruh unit kerja Bank Sumut. Untuk pemahaman dan persepsi yang sama telah dilakukan sosialisasi pelaksanaan penerapan GCG kepada pemegang saham, rekanan mitra bisnis, Dewan Komisaris, Direksi, dan seluruh pegawai di setiap lini organisasi. Pencapaian tata kelola perusahaan yang baik dilakukan dengan membentuk struktur organisasi yang menggambarkan garis pertanggungjawaban yang jelas, dengan unsur utama pelaksanaan tata kelola perusahaan yakni dewan komisaris dan Direksi. Struktur ini telah lebih menekankan pada aspek pengawasan, pelayanan, pemasaran, efektivitas efisiensi melalui pemantapan Good Corporate Governance GCG, Manajemen Resiko, Risk Culture, dan Corporate Culture dengan berorientasi kepada pelaksanaan core bussiness utama Bank Sumut sebagai lembaga profesional penghimpun dan penyalur dana. Struktur dan Susunan Organisasi PT. Bank Sumut dibentuk berdasarkan Surat Keputusan Direksi No. 218DIRDPP-PPSK2003 tanggal 1 Oktober 2003 tentang Struktur Organisasi PT. Bank Sumut yang disempurnakan dengan Surat Keputusan Direksi No. 087DIRDPPPP SK2005 tanggal 5 Juli 2005 dan kemudian diperbarui dengan Surat Keputusan Direksi No. 515DIRDPR-PP SK2008 tanggal 15 Oktober 2008. Berdasarkan SK Direksi terbaru, PT. Bank Sumut Cabang Pembantu USU adalah Kantor Cabang Pembantu Kelas I, yang membantu aktifitas kantor Cabang Utama Iskandar Muda. Adapun struktur organisasi PT. Bank Sumut Cabang Pembantu USU terdiri atas Pemimpin Cabang Pembantu yang membawahi 3 pemimpin seksi, yaitu Seksi Pemasaran, Seksi Operasional dan Seksi Pelayanan Nasabah. Struktur Organisasi Kantor Pusat PT Bank Sumut terdiri dari empat Direksi, sembilan Divisi dan satu unit Usaha Syariah. Masing-masing kepala divisi membawahi beberapa kepala bidang. Sedangkan struktur organisasi kantor cabang terdiri dari Pemimpin Cabang yang membawahi beberapa kepala seksi, kepala cabang pembantu, dan kepala kantor kas. Adapun bagan struktur organisasi PT. Bank Sumut Cabang Pembantu USU adalah sebgai berikut :