Teknik Analisis Data PENDIDIKAN KARAKTER MANDIRI MELALUI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER PRAMUKA DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU AL-MUHAJIRIN.

74 yang tidak berbeda antara data yang dilaporkan oleh peneliti dengan data yang sesungguhnya terjadi pada objek penelitian Sugiono, 2009:219. Dalam penelitian ini keabsahan data diperoleh dengan mengunakan triangulasi sumber dan teknik, dimana peneliti melakukan pengecekan data yang telah diperoleh melalui beberapa sumber dan teknik serta menggunakan teknik crosscheck. \ 75 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Lokasi Penelitian

Sekolah Dasar Islam terpadu Al-Muhajirin merupakan sekolah yang berlokasi di Jl. Blabak – Boyolali Km. 8 Jenawi, Krogowanan, Sawangan, Magelang. Letak sekolahnya cukup strategis tidak terlalu jauh dari jalan raya dan dekat dengan rumah penduduk, cukup representative dan kondusif untuk melaksanakan kegiatan pembelajaran. SDIT Al-Muhajirin ini didirikan pada tahun 2001 dibawah Yayasan Al-Muhajirin dengan luas tanah 2.070 m, dengan kondisi fisik gedung yang cukup kondusif untuk kegiatan belajar mengajar. Sarana dan prasarana yang ada di sekolah sudah cukup memadai. Sekolah ini memiliki dua ruang kantor guru, satu ruang kepala sekolah, dan dua belas ruang kelas. Sekolah ini juga memiliki fasilitas perpustakaan, ruang computer, ruang tamu, ruang UKS, tempat ibadah Mushola dan Masjid Al- Muhajirin, Toilet Water Closed dan kantin sederhana. Berikut ini adalah infrastruktur yang ada di SDIT Al-Muhajrin, Magelang. Tabel 7. Infrastruktur SDIT Al-Muhajirin No. Infrastruktur Jumlah Keterangan 1. Ruang Kepala Sekolah 1 Menyatu dengan ruang guru 2. Ruang Guru 2 Memadai 3. Ruang Kelas 12 Ruang kelas terdiri dari dua lantai. Terdapat dua kelas yang terpisah dengan status pinjaman, dan masih ada beberapa kelas dalam rencana pembangunan. 76 4. Perpustakaan 1 Cukup baik 5. Ruang Komputer 1 Cukup baik 6. Ruang UKS 1 Cukup baik 7. Kantin 1 Memadai 8. Gudang 1 Cukup baik 9. Mushola 1 Baik 10. Masjid 1 Sangat baik, kepemilikan Yayasan Al-Muhajirin 11. Toilet Water Closed 5 Baik Sumber: Observasi Dokumen SDIT Al-Muhajirin, Magelang. Keadaan gedung dan lingkungan di SDIT Al-Muhajrin, Magelang sudah baik, sebagian besar bangunan baru dan tercermin ketertiban, kebersihan, keindahan dan kesehatan. Hal ini terlihat adanya fasilitas pembuangan sampah yang memadai yang dipisah-pisahkan menurut jenisnya yaitu organik dan anorganik, tersedianya juga perlengkapan alat kebersihan, dan ruangan kelas yang tertata rapi dan bersih, serta tersedia juga tempat sepatu guru dan siswa di depan kelas. Sekolah yang dikepalai oleh Nur Sodiq ini telah terakreditasi A Amat Baik sejak tahun 2001 dan bahkan pernah menjadi sekolah percontohan tingkat kabupaten Magelang. Serta selalu mengukir sejumlah prestasi baik akademik maupun non-akademik dari tahun ketahunnya, dan mengeluarkan lulusan yang berani berkompetisi dengan Sekolah Dasar lain di jenjang Sekolah Menengah Pertama. Sehingga sekolah ini dilabeli oleh masyarakat sekitar sebagai Sekolah dasar favorit. Adapun prestasi yang telah diraih di antaranya sebagai berikut :