Batasan Masalah Rumusan Masalah

10

E. Tujuan Penelitian

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan proses dan hasil pemahaman konsep penjumlahan 1 sampai 10 pada anak tunagrahita ringan kelas III SLB Ma’arif Bantul melalui model pembelajaran quantum teaching. F. Manfaat Penelitian Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat teoritik dan praktis, yaitu: 1. Manfaat Teoritik Menambah khazanah ilmu pengetahuan di bidang pendidikan anak berkebutuhan khusus terutama mata pelajaran matematika pada materi penjumlahan bagi anak tunagrahita ringan. 2. Manfaat Praktis a. Bagi anak tunagrahita ringan Anak tunagrahita ringan dapat memahami konsep penjumlahan 1 sampai 10, sehingga diharapkan mampu memecahkan persoalan penjumlahan yang berkaitan dengan kehidupan sehari-hari. b. Bagi guru Guru mendapatkan pengetahuan baru dalam meningkatkan pemahaman konsep penjumlahan 1 sampai 10 bagi anak tunagrahita ringan melalui model pembelajaran quantum teaching. c. Bagi kepala sekolah Sebagai bahan pertimbangan bagi sekolah untuk menentukan kebijakan pelaksanaan kurikulum dengan menerapkan model pembelajaran quantum teaching dalam pembelajaran matematika. 11

G. Definisi Operasional

1. Pemahaman Konsep Penjumlahan 1 sampai 10 Pemahaman konsep penjumlahan 1 sampai 10 yang dimaksud dalam penelitian ini adalah kemampuan anak untuk dapat mengerti cara menyelesaikan persoalan penjumlahan 1 sampai 10 yang bersifat fungsional menggunakan media pembelajaran yang konkret yaitu kartu angka dan benda konkret. Skor pemahaman konsep penjumlahan 1 sampai 10 dapat dilihat pada hasil tes. 2. Model Pembelajaran Quantum Teaching Model pembelajaran quantum teaching yang dimaksud dalam penelitian ini adalah suatu rancangan pembelajaran untuk meningkatkan pemahaman konsep penjumlahan pada anak tunagrahita ringan melalui kerangka TANDUR Tumbuhkan, Alami, Namai, Demonstrasikan, Ulangi, dan Rayakan. Model ini mengutamakan pengalaman nyata melalui kegiatan penjumlahan dengan objek konkret untuk memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari. 3. Anak Tunagrahita Ringan Anak tunagrahita ringan yang dimaksud dalam penelitian ini adalah anak yang memiliki kecerdasan dibawah rata-rata dengan IQ berkisar 50- 70 yang mengalami kesulitan dalam bidang akademik yaitu pemahaman konsep penjumlahan 1 sampai 10.

Dokumen yang terkait

PENGARUH MEDIA PASAK HITUNG TERHADAP PENINGKATAN PEMAHAMAN KONSEP BILANGAN PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN SDLB KELAS 1 SLB TERATE KOTA BANDUNG.

1 4 34

PENINGKATAN KEMAMPUAN OPERASI PENJUMLAHAN 1-10 MELALUI MEDIA KARTU BILANGAN PADA ANAK TUNAGRAHITA KELAS II C DI SLB TARBIYATUL MUTA’ALIMIN KABUPATEN SUBANG.

1 6 27

PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS III SDLB MELALUI KEGIATAN MEMBACA Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Anak Tunagrahita Ringan Kelas III SDLB Melalui Kegiatan Membaca Buku Cerita Di SLB Muhammadiyah Susukan Kabupaten Semara

0 0 13

PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN KELAS III SDLB MELALUI KEGIATAN MEMBACA Pembelajaran Bahasa Indonesia Pada Anak Tunagrahita Ringan Kelas III SDLB Melalui Kegiatan Membaca Buku Cerita Di SLB Muhammadiyah Susukan Kabupaten Semara

0 0 14

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN MODELING MELALUI VIDEO DALAM MENINGKATKAN PEMAHAMAN KONSEP KANAN-KIRI ANAK TUNAGRAHITA RINGAN DI SLB NEGERI BINJAI.

0 4 48

PENGARUH MEDIA ULAR TANGGA DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN PENJUMLAHAN SISWA TUNAGRAHITA RINGAN : Single Subject Research Kelas II SDLB dalam Peningkatan Kemampuan Penjumlahan Sampai 10 di SLB C YPLB Majalengka.

0 1 38

KETERAMPILAN MEMBACA PEMAHAMAN MELALUI PENDEKATAN BAHASA ANAK: Penelitian tentang Keterampilan Membaca Pemahaman pada Anak Tunagrahita Ringan di SLB Kabupaten Sumedang.

0 0 36

PENGARUH MULTIMEDIA INTERAKTIF MODEL PERMAINAN TERHADAP PENINGKATAN KEMAMPUAN OPERASI HITUNG PENJUMLAHAN SAMPAI 10 PADA ANAK TUNAGRAHITA RINGAN DI SPLB-C YPLB CIPAGANTI BANDUNG.

0 1 38

PENINGKATAN KEMAMPUAN PEMAHAMAN KONSEP TUMBUHAN MELALUI METODE KARYAWISATA BAGI ANAK TUNAGRAHITA KATEGORI RINGAN KELAS V DI SLB BAKTI SIWI SLEMAN.

0 0 162

PENINGKATAN KECERDASAN EMOSIONAL DAN PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIKA SISWA KELAS VIII A SMP PGRI 04 NUSAWUNGU MELALUI MODEL PEMBELAJARAN QUANTUM TEACHING

0 0 15