Peserta didik Komponen Pendidikan

14 komponen penting yang harus ada dalam pendidikan meliputi pendidik guru, peserta didik siswa, kurikulum, metode pembelajaran, media pembelajaran dan lingkungan. Rulam Ahmadi menjelaskan komponen pendidikan dalam buku Pengantar pendidikan 2014: 63-77. Komponen pendidikan antara lain:

a. Peserta didik

Peserta didik adalah seseorang yang ingin belajar atau memperoleh pendidikan. Peserta didik juga didefinisikan seseorang yang memiliki hak untuk memperoleh layanan pendidikan pembelajaran dari pemerintah atau masyarakat luas sesuai dengan kebutuhan dan kemampuannya. Setiap peserta didik memiliki karakteristik dan kemampuan yang berbeda-beda sehingga dapat mempengaruhi proses belajarnya. Adapun ciri-ciri peserta didik sebagai berikut. Pertama, individu yang memiliki potensi fisik dan psikis yang khas sehingga menjadi insan yang unik. Sejak lahir anak telah memiliki potensi serta bakat masing-masing untuk dikembangkan, di mana untuk mengaktualisasikannya membutuhkan bantuan dan bimbingan. Kedua, individu yang sedang berkembang, yang di maksud berkembang di sini adalah perubahan yang terjadi dalam diri peserta didik secara wajar, baik di tujukan kepada diri sendiri maupun ke arah penyesuasian dengan lingkungan. Sejak manusia lahir bahkan sejak masih berada dalam kandungan ia berada dalam proses perkembangan. Proses perkembangan melalui rangkaian yang bertingkat-tingkat dan setiap tingkat mempunyai sifat-sifat khusus. 15 Ketiga, peserta didik merupakan individu yang membutuhkan bimbingan individual dan perlakuan manusiawi, dalam proses perkembangannya peserta didik membutuhkan bantuan dan bimbingan. Bayi yang baru lahir tidak terlepas dari ibunya, seharusnya setelah tumbuh dan berkembang menjadi dewasa ia sudah dapat hidup sendiri. Akan tetapi kenyataannya, masih menggantungkan diri kepada orang dewasa. Dalam menjalani hidup, peserta didik memiliki persoalan yang berbeda, ada yang bisa mengatasinya sendiri tetapi ada juga yang memerlukan bantuan orang lain. Keempat, individu yang memiliki kemampuan untuk diri mandiri. Manusia dilahirkan dengan potensinya masing-masing dan kemampuan masing-masing dalam mengembangkan potensi-potensi yang dimiliki. Semua manusia memiliki potensi untuk mandiri, tetapi tingkat kemandirian peserta didik dapat berbeda-beda bergantung pada peran lingkungan yang ikut berkontribusi pada proses kemandirian tersebut.

b. Pendidik Guru