Evaluasi Proses II PELAKSANAAN

Tabel.4. Evaluasi Proses II Aspek yang diamati Hasil pengamatan Cara mengatasi Daun pada bagian dada Daun kurang melekat pada dada. Mengesum lebih banyak pada bagian daun.

3. EVALUASI HASIL

Evaluasi hasil dilakukan dengan tujuan untuk mencermati apakah setelah dilakukan evaluasi proses I dan evaluasi proses II masih ada yang harus diperbaiki. Adapun evaluasi yang dilakukan antara lain sebagai berikut : 1 Kostum tari sudah sesuai dengan tema tari Indhel yaitu kehidupan sosial masyarakat di Kabupaten Purbalingga 2 Kostum tari sudah sesuai dengan karakter tari yang dibawakan oleh penari, karakterisitk yang terkandung dalam tari Indhel yaitu kebersamaan dan kesederhanaan dalam membuat gula kelapa gula merah. Karakteristik tari Indhel yang diterapkan penyusun pada aksen anyaman. 3 Kostum tari sudah sesuai dengan sumber ide sesenteng. Sesenteng merupakan ciri khas dari busana adat Bali. Penyusun mengambil bentuk sesenteng yang diterapkan pada bentuk bustier. 4 Disain kostum tari Indhel dengan sumber ide sesenteng sudah sesuai dengan unsur dan prinsip disain. Penerapan unsur disain pada kostum pada garis, arah, bentuk, ukuran, nilai gelap terang, warna dan tekstur. Penerapan prinsip disain pada keserasian, perbandingan, keseimbangan, irama, dan pusat perhatian. 5 Kostum tari Indhel dengan sumber ide sesenteng sudah sesuai dengan gambar kerja kostum. 6 Kostum tari sudah sesuai dengan gambar hiasan kostum tari Indel dengan sumber ide sesenteng. 7 Pengambilan ukuran harus cermat agar tidak terjadi kesalahan. 8 Pembuatan pola, merubah pola dan uraian pola sudah sesuai dengan disain kostum tari Indhel dengan sumber ide sesenteng. 9 Merancang bahan dibuat sehemat mungkin agar pengeluaran tidak terlalu banyak. 10 Pemberian tanda pola sudah tepat pada garis pola. Ketepatan tanda pola harus diperhatikan karena sangat berpengaruh terhadap siluet dari kostum yang dibuat. 11 Proses menjahit kostum tari sudah sesuai dengan disain kostum tari Indhel dengan sumber ide sesenteng.

B. GELAR KOREOGRAFI 2010 “KALOBORASI SENDIKAR”

Pelaksanaan gelar koreografi tari meliputi tahap yaitu : persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi.

1. Persiapan

Persiapan yang dilakukan untuk membuat gelar koreografi 2010 dengan tema “Kolaborasi Sendikar 2010” antara lain :