Identifikasi Kebutuhan Data Penentuan Teknik Pengumpulan Data

Albert : Studi Penerapan Response Surface Methodology RSM Dalam Proses Pembuatan Botol Untuk Peningkatan Produktivitas Produk Botol Di CV. Bobofood, 2009. USU Repository © 2009 1. Variabel bebas Variabel bebas merupakan variabel penelitian yang mempengaruhi dan menjadi sebab perubahan atau timbulnya variabel terikat. 2. Variabel terikat Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi akibat dari variabel bebas.

4.4. Identifikasi Kebutuhan Data

Setelah variabel-variabel penelitian ditetapkan, langkah selanjutnya adalah mengumpulkan data yang harus diperoleh. Jenis data yang dikumpulkan berupa data primer dan data sekunder, yaitu : 1. Data Primer Data yang diperoleh dari sumber pertama melalui prosedur dan teknik pengambilan data yang dapat berupa interview, observasi maupun penggunaan instrumen pengukuran yang khusus dirancang sesuai dengan tujuannya. Data primer yang dibutuhkan dalam penelitian ini adalah data yang diperoleh melalui observasi terhadap perancangan eksperimen yang dilakukan di bagian pembuatan botol dimana data yang dikumpulkan adalah data tentang jumlah kecacatan produksi botol pada masing-masing perlakuan taraf faktor, faktor apa saja yang mempengaruhi proses produksi botol, setting mesin untuk masing-masing faktor yang diteliti. Albert : Studi Penerapan Response Surface Methodology RSM Dalam Proses Pembuatan Botol Untuk Peningkatan Produktivitas Produk Botol Di CV. Bobofood, 2009. USU Repository © 2009 2. Data Sekunder Data yang diperoleh dari sumber tidak langsung yang biasanya berupa data dokumentasi dan arsip-arsip resmi. Data sekunder yang dibutuhkan untuk melaksanakan penelitan ini antara lain: kondisi proses yang dijadikan acuan oleh perusahaan, biaya-biaya terkait dengan input proses produksi botol yaitu: biaya material, biaya tenaga kerja, modal, biaya energi, biaya lain-lain dan biaya terkait dengan output proses produksi botol yaitu: harga jual botol, jumlah produk yang terjual. Sumber-sumber data sekunder ini dapat diperoleh dari pihak manajemen di bagian pembuatan botol.

4.5. Penentuan Teknik Pengumpulan Data

Pada penelitian ini teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah berupa : 1. Teknik observasi, yakni melakukan prosedur pengujian terhadap jumlah botol cacat sebagai variabel respon berdasarkan perlakuan yang diberikan. Observasi dilakukan untuk memperoleh data variabel respon yang terpilih dan merupakan salah satu parameter kualitas produk. 2. Teknik wawancara, yaitu dengan melakukan wawancara dan diskusi dengan pihak perusahaan untuk mendapatkan informasi yang diperlukan guna menunjang pencapaian tujuan. Wawancara dan diskusi dengan pihak perusahaan dibutuhkan sebagai studi pendahuluan untuk mengetahui dan menyusun variabel-variabel yang berpengaruh terhadap proses produksi botol. Albert : Studi Penerapan Response Surface Methodology RSM Dalam Proses Pembuatan Botol Untuk Peningkatan Produktivitas Produk Botol Di CV. Bobofood, 2009. USU Repository © 2009 3. Teknik kepustakaan, yaitu dengan mempelajari buku-buku yang berkaitan dengan penerapan metode RSM dalam perbaikan proses untuk peningkatan produktivitas.

4.6. Pengumpulan Data