Perbedaan Perubahan Pengetahuan Antara Kelompok Lembar Balik

83

BAB VI PEMBAHASAN

6.1 Keterbatasan Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain studi Quasi Experiment Nonequivalent Control Group Design dan menggunakan data primer yang diperoleh melalui kuesioner pre-test dan post-test. Dalam penelitian ini terdapat keterbatasan-keterbatasan yang tidak dapat dihindari. Dengan keterbatasan ini, diharapkan dapat dilakukan perbaikan untuk penelitian yang akan datang. Adapun keterbatasan-keterbatasan dalam penelitian ini antara lain: 1. Peneliti melakukan penyuluhan dengan mengunjungi pabrik tahu satu per satu. Oleh karena itu, tempat penyuluhan disediakan oleh pemilik pabrik tahu, seperti di rumah pekerja yang dekat dengan pabrik tahu, di rumah pemilik pabrik tahu, maupun di tempat biasa pekerja beristirahat. Terdapat beberapa tempat penyuluhan yang pencahayaannya kurang sedikit gelap, sehingga responden agak kesulitan untuk mengisi kuesioner, membaca leaflet, dan melihat lembar balik ketika peneliti memberikan penyuluhan. 2. Selain sedikit gelap, tempat penyuluhan juga sempit. Tempat penyuluhan yang sempit ini menyebabkan responden duduk berdekatan sehingga peneliti tidak dapat mengontrol untuk tidak terjadinya komunikasi antar responden dan meningkatkan kemungkinan responden menyontek. 3. Penyuluhan dilakukan saat pekerja selesai bekerja. Penyuluhan saat dalam kondisi lelah ini mempengaruhi daya tangkap dan daya ingat pekerja terhadap informasi yang diberikan saat penyuluhan.

6.2 Pengetahuan Sebelum dan Sesudah Intervensi Penyuluhan Pada Kelompok

Lembar Balik Dari hasil penelitian diketahui bahwa ada perbedaan pengetahuan tentang potensi bahaya dan pencegahan dermatitis sebelum dan sesudah intervensi penyuluhan pada kelompok lembar balik p value = 0,000, dimana terjadi peningkatan rata-rata skor pengetahuan setelah intervensi penyuluhan dengan media lembar balik. Hasil penelitian ini sesuai dengan hasil penelitian sebelumnya tentang efektifitas pendidikan kesehatan pada pekerja terhadap pengetahuan K3, didapatkan hasil bahwa terjadi peningkatan pengetahuan pada kelompok yang diberi penyuluhan dengan lembar balik. Nilai median sebelum pendidikan kesehatan adalah 11, sedangkan setelah pendidikan kesehatan adalah 14 Isnaini, 2011. Penelitian lain tentang pengaruh penyuluhan terhadap pengetahuan K3 pada pekerja peternak ayam didapatkan hasil bahwa terdapat perubahan pengetahuan K3 antara sebelum dan sesudah diberikan penyuluhan dengan media lembar balik p value = 0,000 Sumardiyono, 2010. Adanya peningkatan pengetahuan antara sebelum dan sesudah intervensi pada kelompok lembar balik ini dipengaruhi oleh informasi yang didapat oleh responden setelah penyuluhan. Sumber informasi mempengaruhi tingkat pengetahuan yang dimiliki seseorang Wulan, 2010. Sebelum diberikan

Dokumen yang terkait

Pengaruh intervensi penyuluhan menggunakan media leaflet terhadap perubahan pengetahuan mengenai potensi bahaya dermatitis kontak dan pencegahannya pada pekerja Cleaning Service UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun 2013

5 28 155

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Kejadian Dermatitis Kontak Pada Pekerja Pembuat Tahu Di Wilayah Kecamatan Ciputat Dan Ciputat Timur Tahun 2012

0 45 183

Faktor-faktor yang berhubungan dengan suhu tubuh pekerja Pabrik Tahu di Kecamatan Ciputat Tahun 2013

6 62 98

Faktor-faktor yang Berhubungan dengan Kejadian Dermatitis Kontak Pada Pekerja Bengkel Motor di Wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012

1 22 165

Faktor-faktor yang Berpengaruh terhadap Kelelahan Kerja pada Pembuat Tahu di Wilayah Kecamatan Ciputat dan Ciputat Timur Tahun 2014

7 40 196

Perbedaan Pengetahuan Antara Sebelum Dan Sesudah Intervensi Penyuluhan Menggunakan Media Leaflet Tentang Penyebab Dermatitis Dan Pencegahannya Pada Pekerja Proses Finishing Mebel Kayu Di Ciputat Timur Tahun 2013

1 33 160

Faktor-Faktor Yang Berhubungan Dengan Dermatitis Kontak Pada Stylist Dan Kapster Di Wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2012

0 18 202

Pengaruh Penyuluhan Media Lembar Balik Gizi Terhadap Peningkatan Pengetahuan Ibu Balita Gizi Kurang Di Puskesmas Pamulang, Tangerang Selatan Tahun 2015

0 19 97

Faktor-faktor yang berhubungan dengan heat strain pada pekerja pabrik kerupuk di wilayah Kecamatan Ciputat Timur Tahun 2014

9 78 112

PERBEDAAN PENGETAHUAN PADA PENDIDIKAN KESEHATANMETODE CERAMAH DAN MEDIA LEAFLET DENGAN Perbedaan Pengetahuan Pada Pendidikan Kesehatan Metode Ceramah Dan Media Leaflet Dengan Metode Ceramah Dan Media Video Tentang Bahaya Merokok Di SMK Kasatrian Solo.

0 2 16