Simpulan SIMPULAN DAN SARAN

VIII. SIMPULAN DAN SARAN

8.1. Simpulan

Berdasarkan hasil analisis yang telah diuraikan pada bab-bab sebelumnya, maka dapat ditarik beberapa simpulan sebagai berikut berikut. Berdasarkan tujuan 1 satu adalah : 1. Pola perubahan struktur ekonomi di provinsi Jawa Barat dari aspek output dan tenaga kerja konsisten dengan teori dan studi-studi yang mendukungnya. Hal ini dapat dilihat dari pengaruh negatif pendapatan per kapita dan populasi terhadap share output dan tenaga kerja sektor Pertanian, dan positip terhadap share output dan tenaga kerja sektor Industri Pengolahan. Selain itu, nilai perdagangan perekonomian terbuka berpengaruh positip terhadap share output dan tenaga kerja sektor Industri Pengolahan. 2. Pola perubahan struktur ekonomi dari aspek distribusi pendapatan menunjukkan kesenjangan yang semakin melebar antar golongan rumahtangga. Berdasarkan tujuan 2 dua adalah : 1. Secara agregat output di provinsi Jawa Barat selama periode penelitian tumbuh positip dimana permintaan akhir domestik terutama konsumsi rumahtangga dan investasi dan ekspor sebagai sumbernya. Pertumbuhan output tersebut dihasilkan dari pertumbuhan cepat sektor : Industri Logam Dasar dan Barang Jadi Logam; Industri Tekstil, Pakaian Jadi, Kulit dan Alas Kaki; Jasa-Jasa; Industri Kimia, Bahan Kimia, Karet dan Plastik; dan Perdagangan, Hotel dan Restoran, dan pertumbuhan lambat sektor : Keuangan, Persewaan dan Jasa Perusahaan; Perkebunan; Bangunan 222 Kontruksi; Tanaman Bahan Makan; dan Perikanan. Ekspor dan permintaan domestik merupakan sumber pertumbuhan dari sektor yang tumbuh secara cepat dan melambat tersebut. 2. Dari sisi tenaga kerja sumber pertumbuhan didominasi oleh intensitas tenaga kerja dan teknologi. Dalam kaitan ini, Peternakan merupakan sektor yang memberikan kontribusi terbesar terhadap sumber pertumbuhan tenaga kerja baik dari intensitas tenaga kerja maupun teknologi. Berdasarkan tujuan 3 tiga adalah : sektor industri pengolahan di provinsi Jawa Barat selama periode 1993-2003 lebih dominan memiliki keterkaitan ke depan maupun keterkaitan ke belakang. Sektor-sektor industri pengolahan tersebut adalah : Industri Makanan, Minuman dan Tembakau; Industri Tekstil, Pakaian Jadi, Kulit dan Alas Kaki; dan Industri Logam Dasar dan Barang Jadi Logam. Berdasarkan tujuan 4 empat adalah : sektor yang berpotesial secara ekonomi dalam kelompok lima besar di provinsi Jawa Barat sampai dengan tahun 2003 meliputi sektor : Industri Makanan, Minuman dan Tembakau; Perkebunan; Peternakan; Perdagangan, Hotel dan Restoran; dan Jasa-Jasa. Berdasarkan tujuan 5 lima adalah : pemberian stimulus ekonomi kepada masing-masing sektor potensial yang sekaligus menyertakan aspek redistribusi pendapatan akan memberikan peran relatif baik terhadap perubahan output, penyerapan tenaga kerja dan pemerataan pendapatan rumahtangga sekaligus.

8.2. Implikasi Kebijakan