Refleksi Prasiklus Hasil Penelitian Prasiklus

121 Setelah hasil tes prasiklus diketahui, dapat disimpulkan bahwa keterampilan menyimak berita siswa kelas VIIIF SMP Negeri 1 Demak masih rendah. Rendahnya keterampilan menyimak berita siswa disebabkan oleh kurangnya konsentrasi siswa selama kegiatan menyimak berita berlangsung. Selain itu, sebagian besar siswa masih terlihat bingung karena lupa mengenai isi berita yang telah disimaknya.

4.1.1.2 Refleksi Prasiklus

Berdasarkan hasil tes prasiklus, dapat diketahui bahwa nilai komulatif tes menyimak berita prasiklus mencapai nilai rata-rata klasikal sebesar 49,56. Dalam setiap aspek penilaian yaitu menemukan pokok-pokok berita dan menyimpulkan isi berita, keterampilan siswa dinilai masih kurang. Hal tersebut dapat dibuktikan dengan belum tercapainya Kriteria Ketuntasan Minimal KKM yang telah ditentukan yaitu sebesar 70. Pada pembelajaran prasiklus, sebagian besar siswa belum mampu menemukan pokok-pokok berita dan menyimpulkan isi berita dengan tepat. Hanya ada beberapa siswa yang mampu menemukan pokok-pokok berita dan menyimpulkan isi berita. Permasalahan yang dihadapi sebagian besar siswa pada saat menyimak berita antara lain siswa kurang konsentrasi ketika kegiatan menyimak berlangsung. Selain itu, ketika siswa diminta mengerjakan soal tes sebagian besar siswa masih terlihat bingung karena lupa akan isi berita yang telah disimaknya. Sehingga, siswa kesulitan untuk mengerjakan soal tes. Kebanyakan siswa masih takut dan ragu-ragu bertanya kepada guru apabila mengalami 122 kesulitan. Perhatian siswa terhadap pembelajaran juga kurang atau siswa cenderung tidak mendengarkan penjelasan guru. Masih terdapat siswa yang berbicara dan bercanda dengan temannya saat mengikuti pembelajaran. Berdasarkan hasil tes prasiklus, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran siklus harus dilakukan karena siswa kelas VIIIF SMP Negeri 1 Demak belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal KKM sebesar 70 yang ditetapkan dan siswa harus mengalami perubahan perilaku ke arah yang positif.

4.1.2 Hasil Penelitian Siklus I

Penelitian siklus I merupakan penelitian yang menerapkan metode integratif dan teknik permainan ingatan menggunakan media audiovisual. Penelitian siklus I bertujuan untuk memperbaiki kekurangan dan memecahkan permasalahan tang muncul selama pembelajaran menyimak berita pada penelitian prasiklus. Pada pelaksanaan pembelajaran menyimak berita siklus I, diperoleh data tes dan non tes yang merupakan hasil penelitian siklus I. Berikut ini akan disajikan hasil tes dan non tes penelitian siklus.

4.1.2.1 Proses Pembelajaran Siklus I

Proses pembelajaran menyimak berita dengan metode integratif dan teknik permainan ingatan menggunakan media audiovisual pada siklus I melalui beberapa tahapan, yaitu pendahuluan, inti, dan penutup. Pada tahap pendahuluan, guru mengkondisikan siswa agar siap dan tertarik mengikuti proses pembelajaran. Selanjutnya, guru melakukan kegiatan apersepsi dengan memberikan pertanyaan

Dokumen yang terkait

Peningkatan Keterampilan Menyimak Berita dengan Metode Team Games Tournament (TGT) dan Teknik Catat Kata Kunci Menggunakan Media Audiovisual pada Siswa Kelas VIII E MTs Negeri 1 Semarang

2 37 289

PENINGKATAN KETERAMPILAN MEMBACAKAN TEKS BERITA DENGAN TEKNIK SIMULASI MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS VIII E SMP NEGERI 1 LASEM KABUPATEN REMBANG

8 197 321

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO DENGAN TEKNIK LEARNING TOURNAMENT

1 22 139

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA MELALUI TEKNIK PAIRED STORYTELLING DENGAN MEDIA AUDIOVISUAL Peningkatan Keterampilan Menyimak Cerita Melalui Teknik Paired Storytelling Dengan Media Audiovisual Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas V S

0 2 15

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK CERITA MELALUI TEKNIK PAIRED STORYTELLING DENGAN MEDIA AUDIOVISUAL Peningkatan Keterampilan Menyimak Cerita Melalui Teknik Paired Storytelling Dengan Media Audiovisual Pada Mata Pelajaran Bahasa Indonesia Siswa Kelas V S

0 0 16

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO DENGAN TEKNIK LEARNING TOURNAMENT.

0 0 2

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK BERITA DENGAN METODE INTEGRATIF DAN TEKNIK PERMAINAN INGATAN MENGGUNAKAN MEDIA AUDIOVISUAL PADA SISWA KELAS VIIIA SMP N 1 DEMAK.

0 0 2

Peningkatan Keterampilan Menyimak Berita Menggunakan Media Audiovisual Dengan Teknik Dengar-catat 5W+1H pada Peserta Didik Kelas VIIIB SMP Negeri 5 Kudus.

1 3 2

PENINGKATAN KETERAMPILAN MENYIMAK UNTUK MENEMUKAN POKOK-POKOK BERITA MENGGUNAKAN MEDIA AUDIO DENGAN METODE THINK TALK WRITE (TTW) PADA SISWA KELAS VIIIA SMP MASEHI KUDUS.

0 0 2

Peningkatan Keterampilan Menyimak Berita dengan Metode Peta Pikiran melalui Media Audiovisual pada Siswa Kelas VII F SMP Negeri 36 Semarang.

0 0 2