Deskripsi Lokasi Penelitian HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

58

BAB IV HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

A. Deskripsi Lokasi Penelitian

Sekolah Dasar Islam Terpadu SDIT Anak Sholeh terletak di Komplek Sekolah Islam Terpadu “Anak Sholeh” Gunung Bulu Desa Argorejo, Kecamatan Sedayu, Kabupaten Bantul, Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Lokasi SDIT Anak Sholeh ini satu lokasi dengan Taman Kanak- Kanak Islam Terpadu TKIT Anak Sholeh. Selain itu, lokasi SDIT Anak Sholeh ini juga tidak jauh dari jalan raya yaitu Jalan Wates dan rumah penduduk di sekitarnya. SDIT Anak Sholeh adalah bentuk satuan pendidikan dasar yang menyelenggarakan pendidikan berdasarkan kurikulum nasional yang diperkaya dengan Kurikulum Jaringan Sekolah Islam Terpadu JSIT dengan muatan lokal yang tetap dikembangkan. Keterpaduan yang dimaksudkan adalah lembaga pendidikan dasar yang memadukan nilai Islam ke dalam seluruh proses pendidikannya. Muatan kurikulum SDIT Anak Sholeh terdiri dari mata pelajaran dari kurikulum nasional ada 8 mata pelajaran, muatan lokal Bahasa Jawa, Bahasa Inggris, Batik, Green School, muatan khusus Bahasa Arab dan Baca Tulis Al Quran BTAQ. SDIT Anak Sholeh memiliki visi dan misi yang ingin dicapai. Visi SDIT Anak Sholeh yaitu menjadi sekolah hijau yang unggul dalam pembinaan akhlak, intelektualitas, dan kreativitas untuk menjadi dasar dalam pembentukan generasi Robbani. Sementara misi SDIT Anak Sholeh terdiri 59 dari empat misi yaitu 1 menyelenggarakan kegiatan kecintaan pada alam yang terprogram untuk menghasilkan karakter kuat pada sekolah hijau. 2 menyelenggarakan pendidikan yang berkualitas dan terbakukan sesuai dengan kurikulum JSIT, nasional, dan internasional dengan dilandasi nilai-nilai kealaman sehingga mampu menyiapkan dan mengembangkan SDM berakhlakul karimah, dan kreatif di bidang IPTEK. 3 menjadikan ketauladanan sebagai dasar dalam setiap aktivitas akademik maupun non akademik di dalam dan di luar lingkungan SDIT Anak Sholeh 4 memberikan bekal dasar tentang pengetahuan agama Islam dan pengamalannya sesuai dengan tingkat perkembangan serta menanamkan pendidikan karakter untuk mengikuti pendidikan di jenjang selanjutnya. SDIT Anak Sholeh ini baru berdiri pada tahun 2011 sehingga baru sekitar kurang dari 5 tahun. Oleh karena itu, siswa di SDIT Anak Sholeh ini baru dari kelas 1 sampai kelas 5. Setiap kelas di SDIT Anak Sholeh ini terbagi menjadi 2 kelas atau merupakan kelas paralel. Berikut ini jumlah siswa SDIT Anak Sholeh yang tercatat sampai sekarang. Tabel 5. Data Jumlah Siswa SDIT Anak Sholeh Kelas Jumlah Siswa I 60 siswa II 57 siswa III 47 siswa IV 41 siswa V 39 siswa Jumlah 244 siswa SDIT Anak Sholeh ini memiliki guru yang cukup kompeten dalam pembelajaran maupun di luar pembelajaran. Guru di SDIT Anak Sholeh terdiri dari 1 Kepala Sekolah sekaligus sebagai guru Bahasa Arab, 10 guru 60 kelas, guru Pendidikan Agama Islam, guru olahraga, tim BTAQ, guru Green School, dan guru ekstrakurikuler. SDIT Anak Sholeh ini telah memiliki prestasi yang cukup membanggakan baik dalam bidang umum maupun keagamaan. Prestasi di bidang keagaman antara lain juara I lomba adzan dan juara III lomba pildacil Festival Anak Sholeh UMBY tingkat DIY-Jateng, juara III lomba Musabaqah Hifdzil Qur’an MHQ, juara III lomba sari tilawah, juara I lomba pidato islami se kecamatan Sedayu, dan masih banyak lagi. Prestasi tersebut tentu tidak lepas dari segala fasilitas yang disediakan sekolah dalam mendukung segala kemampuan yang dimiliki siswa. Fasilitas-fasilitas SDIT Anak Sholeh antara lain 1 sarana dan prasarana sekolah yang memadai seperti halaman bermain dan lapangan olahraga futsal, bulu tangkis, basket, sepak takraw, ruang kelas yang nyaman, kamar mandi, tempat cuci piring, masjid, koperasi sekolah, dan 2 adanya snack dan makan siang bergizi setiap harinya dengan menu yang terpantau 3 kegiatan ekstrakurikuler yang cukup banyak sebagai pilihan bagi siswa sesuai mina t dan bakatnya seperti pramuka, seni musik, Qira’ati, melukis, jurnalistik, Taekwondo, bulu tangkis, dan market day. Berikut ini gambar denah lokasi SDIT Anak Sholeh. 61 DENAH SDIT ANAK SHOLEH Gambar 3. Denah SDIT Anak Sholeh U 62

B. Hasil Penelitian

Dokumen yang terkait

MOTIVASI DAN PARTISIPASI ANGGOTA DALAM KEGIATAN KELOMPOK WANITA TANI (KWT) “SEDYO RAHAYU” DI DUSUN POLAMAN, DESA ARGOREJO, KECAMATAN SEDAYU KABUPATEN BANTUL

0 4 11

MOTIVASI DAN PARTISIPASI ANGGOTA DALAM KEGIATAN KELOMPOK WANITA TANI (KWT) “SEDYO RAHAYU” DI DUSUN POLAMAN, DESA ARGOREJO, KECAMATAN SEDAYU, KABUPATEN BANTUL

6 59 78

ANALISIS KINERJA LUMBUNG PANGAN DI DIUSUN BOTOKAN DESA ARGOSARI KECAMATAN SEDAYU KABUPATEN BANTUL

0 2 114

ASPEK PENDIDIKAN NILAI RELIGIUS DALAM PELAKSANAAN TRADISI MERON Aspek Pendidikan Nilai Religius Dalam Pelaksanaan Tradisi Meron (Studi Kasus Di Desa Sukolilo Kecamatan Sukolilo Kabupaten Pati).

0 0 14

ASPEK PENDIDIKAN NILAI RELIGIUS DALAM PELAKSANAAN TRADISI MERON Aspek Pendidikan Nilai Religius Dalam Pelaksanaan Tradisi Meron (Studi Kasus Di Desa Sukolilo Kecamatan Sukolilo Kabupaten Pati).

0 0 13

EFEKTIVITAS PROGRAM MAKAN SIANG SEKOLAH DALAM MENUMBUHKAN NILAI KARAKTER ANAK DI SDIT BINA ANAK SHOLEH (BIAS) GIWANGAN YOGYAKARTA.

0 1 186

PELAKSANAAN PROGAM 7K DI SD NEGERI KRAPYAK ARGOREJO KECAMATAN SEDAYU KABUPATEN BANTUL.

26 498 131

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA SD 1 SEDAYU DESA ARGOREJO, KECAMATAN SEDAYU, KABUPATEN BANTUL.

0 0 83

LAPORAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA SD 1 SEDAYU ARGOREJO, SEDAYU, BANTUL.

0 0 91

HUBUNGAN PENGETAHUAN TENTANG LEPTOSPIROSIS DENGAN KEJADIAN LEPTOSPIROSIS PADA MASYARAKAT DI DESA ARGODADI DAN ARGOREJO SEDAYU BANTUL YOGYAKARTA

0 0 10