Instrumen Tes Instumen Penelitian

3.4.1 Instrumen Tes

Tes yang digunakan untuk mengukur keterampilan membaca intensif teks bacaam dengan metode GPIE dan teknik diskusi kelompok siswa kelas VII SMP Negeri 2 Ungaran adalah berupa perintah kepada siswa untuk melakukan kegiatan membaca intensif dan setelah siswa selesai membaca, siswa langsung diperintahkan untuk mengerjakan soal esai yang berjumlah dua. Soal nomor satu terdiri atas satu pertanyaan yang berisi tentang kemampuan menemukan gagasan utama pada tiap paragraf yang terdapat dalam suatu teks bacaan dan soal nomor dua berisi tentang kemampuan menyimpulkan isi bacaan. Kedua soal tersebut bertujuan untuk mengetahui seberapa jauh pemahaman siswa membaca intensif teks bacaan dengan metode GPIE dan teknik diskusi kelompok. Table 1. Bobot Setiap Aspek No Aspek yang dinilai Skor 1. Menemukan gagasan utama dalam teks bacaan 60 2. Menyimpulkan isi teks bacaan 40 Jumlah 100 Pedoman penilaian untuk soal menemukan gagasan utama dalam tiap paragraf teks bacaan sebagai berikut. Tabel 2. Bobot Penilaian Aspek Menemukan Gagasan Utama No Teks bacaan Skor 1 2 3 4 5 6 Paragraf 1 Paragraf 2 Paragraf 3 Paragraf 4 Paragraf 5 Paragraf 6 6 6 6 6 6 6 Jumlah 60 Dalam soal menemukan gagasan utama dalam teks bacaan tidak ada cara khusus untuk menilainya tetapi hanya dengan melihat jawaban siswa itu salah atau benar. Table 3. Rentang Skor Penilaian Aspek Menemukan Gagasan Utama No Indikator Rentang Skor Kategori 1. Menemukan gagasan utama dalam teks yang dibaca 51-60 41-50 21-40 0-20 Sangat baik Baik Cukup Kurang Sedangkan pedoman penilaian soal esai menyimpilkan isi teks bacaan adalah sebagai berikut: Tabel 4. Rentang Skor Penilaian Aspek Menyimpulkan Isi Bacaan No Indikator Rentang Skor Kategori Deskriptor 2 Menyimpulkan isi teks bacaan 31-40 21-30 11-20 0-10 Sangat baik Baik Cukup kurang Mampu menyimpulkan isi bacaan secara tepat dan lengkap. Mampu menyimpulkan isi bacaan secara tepat. Mampu menyimpulkan isi bacaan secara kurang tepat. Mampu menyimpulkan isi bacaan secara tidak tepat. Tabel 5. Kategori Penilaian Aspek Menyimpulkan Isi Bacaan No Indikator Kategori Rentang Skor 1 Ketepatan isi dengan judul. Sangat baik Baik Cukup baik Kurang 9-10 7-8 4-6 0-3 2 Kesesuaian kalimat dengan isi bacaan. Sangat baik Baik Cukup baik Kurang 9-10 7-8 4-6 0-3 3 Kelogisan isi bacaan. Sangat baik Baik Cukup baik Kurang 9-10 7-8 4-6 0-3 4 Kesesuaian urutan dalam menyimpulkan isi bacaan. Sangat baik Baik Cukup baik Kurang 9-10 7-8 4-6 0-3 Tabel 6. Nilai Kumulatif Indikator Membaca Intensif Teks Bacaan dengan Metode GPIE dan Teknik Diskusi Kelompok. No Skala Nilai Rentang Skor Frekuensi 1. 2. 3. 4. 5. Sangat baik Baik Cukup baik Kurang Sangat kurang 80-100 70-79 60-69 50-59 0-49 Jumlah 40 Melalui tabel 6 tersebut, dapat dideskripsikan sebagai berikut. Terdapat empat kategori penilaian membaca intensif teks bacaan, yaitu kategori sangat baik, cukup baik, kurang baik, dan tidak baik. Kategori sangat baik apabila siswa mencapai nilai antara 85-100, kategori cukup baik apabila siswa mencapai nilai antara 70-84, kategori kurang baik apabila siswa mencapai nilai antara 55-69, dan kategori tidak baik apabila siswa mencapai nilai 0-54.

3.4.2 Instrumen nontes