Kualitas Terjemahan Idiom PENERJEMAHAN IDIOM DAN GAYA BAHASA (METAFORA, KIASAN, PERSONIFIKASI, DAN ALITERASI) DALAM NOVEL”TO KILL A MOCKINGBIRD” KARYA HARPER LEE DARI BAHASA INGGRIS KE BAHASA INDONESIA

commit to user 215 accuracy level antara tuturan-tuturan idiom, metafora, kiasan, personifikasi, dan aliterasi dalam Novel TKM dan terjemahannya, tingkat keberterimaan naturalness level hasil terjemahannya, juga persepsi pembaca awam terhadap tingkat keterbacaan readability level hasil terjemahannya.

1. Kualitas Terjemahan Idiom

Tabel 4.7 Hasil Respon Pembaca terhadap Terjemahan Idiom Respon Pembaca Novel Terjemahan Pembaca Ahli Tingkat Kesepadanan Akurat 59,5 Kurang Akurat 36,2 Tidak Akurat 4,3 Tingkat Keberterimaan Berterima 61,7 Kurang Berterima 36,1 Tidak Berterima 2,2 Pembaca Awam Tingkat Keterbacaan Tinggi 48,9 Sedang 44,6 Rendah 6,5 Berdasarkan tanggapan kelompok pembaca ahli tentang tingkat kesepadanan accuracy level dan keberterimaan naturalness level dan tanggapan pembaca awam tentang tingkat keterbacaan readability level ditemukan bahwa: 1 Pada umumnya idiom diterjemahkan akurat. Tuturan idiom bahasa sumber dialihkan secara akurat ke dalam bahasa sasaran; sama sekali tidak terjadi distorsi. Sebagian besar idiom diterjemahkan secara akurat sebesar 59,5, kurang akurat 36,2, dan tidak akurat 4,3. Data tuturan idiom yang akurat adalah data nomor 001,002, 003, 004, 005, 009, 010, 011, 012, 013, 015, 017, 018, 019, 020, 022, 023, 024, 025, commit to user 216 029, 031, 032, 033, 034,6, 040, 041, 042, 045. Data tuturan idiom yang kurang akurat adalah data nomor 006, 008, 016, 021, 026, 028, 030, 034, 035, 037, 038, 039, 043, 044, 046, 047. Data tuturan idiom yang tidak akurat adalah data nomor 007, 014. Contoh-contohnya adalah: 003AnNovel Idiom Tsu True enough, she had an acid tongue in her head, and she did not go about the neighborhood doing good, as did Miss Stephanie Crawford. Tsa Memang, lidahnya tajam, dan dia tidak berkeliling ke rumah- rumah tetangga untuk beramal, seperti Miss Stepanie Crawford. 006AnNovel Idiomatic Expressions Tsu On the days he carried the watch, Jem walked on eggs. Atticus, if its all right with you, Id rather have this one instead. Maybe I can fix it. Tsa Pada hari-hari dia membawa jam itu, Jem seolah-seolah berjalan di atas telur. “Atticus, kalau boleh, aku mau yang ini saja. Mungkin bisa kuperbaiki.” 014AnNovel Idiomatic Expressions Tsu When Atticus returned he told me to break camp. Tsa Ketika kembali, Atticus menyuruhku membongkar benteng. 2 Pada umumnya hasil terjemahan idiom itu berterima karena terjemahannya terasa alamiah. Istilah yang digunakan lazim dan akrab bagi pembaca. Tuturan idiom yang digunakan sudah sesuai dengan kaidah-kaidah bahasa Indonesia.Tingkat keberterimaannya adalah berterima sebesar 61,7, kurang berterima sebesar 36,1, dan tidak berterima sebesar 2,2. Data idiom yang berterima adalah data nomor

001, 002, 003, 004, 005, 009, 010, 011, 012,014, 015, 019, 024, 025, 029,