Hasil penelitian yang relevan

Paparan teori dan konsep tentang hasil belajar di atas memberikan kesimpulan bahwa hasil belajar Biologi ialah perilaku berupa pengetahuan, keterampilan, sikap, informasi dan strategi kognitif yang diperoleh oleh siswa setelah berinteraksi dengan lingkungan dan segala komponennya yang diimplementasikan dengan perkembangan kinerja belajar biologinya.

B. Hasil penelitian yang relevan

Pembelajaran kooperatif merupakan pembelajaran yang memberikan kesempatan bagi siswa untuk mengasah kemampuan berpikir, berketerampilan memecahkan masalah dan menjadikan siswa sebagai subjek sehingga siswa mampu berpikir kritis. Dalam aliran konstruktivisme pengetahuan tidak didapatkan dengan sendirinya, melainkan melalui pengalaman–pengalaman yang dirasakan oleh siswa sehingga menghasilkan suatu pengetahuan yang bermakna yang tersimpan dalam long term memory dan mampu meningkatkan hasil belajar siswa tersebut. Berbagai penelitian telah dilakukan terhadap pengaruh Cooperative Learning atau pembelajaran kooperatif dengan menggunakan metode Group Investigation dan Think-Pair-Share dalam peningkatan hasil belajar siswa. Seperti hasil penelitian eksperiman yang berjudul “ Pembelajaran Kimia Melalui Metode Jigsaw dan Group Investigation GI ditinjau dari kemampuan awal dan kreativitas siswa” yang dilakukan oleh Banu Kisworo bahwa metode jigsaw dan GI sangat mempengaruhi prestasi kognitif, psikomotorik, dan afektif. 70 Menurut penelitian yang dilakukan oleh Penti Handayani bahwa, hasil belajar siswa yang menggunakan metode GI dan CIRCD sama-sama memberikan pengaruh terhadap peningkatan kognitif siswa. 71 Penelitian 70 Kisworo, Banu. “ Pembelajaran Kimia Melalui Metode Jigsaw Dan Group Investigation GI ditinjau dari kemampuan awal dan kreativitas siswa “Terdapat di : http:pasca.uns.ac.id?p=871 di akses 27 juli 2010 pukul 10.12 71 Handayani, Penti. 2010. “ Pembelajaran Biologi dengan group investigation dan cooperative integrated reading ditinjau dari minat dan kedisiplinan belajar siswa “Terdapat di : http:pasca.uns.ac.id?p=672 diakses tanggal 27 juli 2010 pukul 10.35. tersebut dapat dikatakan memberikan pengaruh positif terhadap hasil dan prestasi belajar siswa. Begitu pula penelitian yang dilakukan oleh Venansia Avelia Rosari, bahwa hasil prestasi belajar kimia dengan menggunakan metode GI lebih baik dibandingkan hasil prestasi belajar kimia yang menggunakan TAI Teams Assisted Individualization. 72 Mun Fie TSOI ,Ngoh Khang GOH dan Lian Sai CHIA dalam penelitiannya pun mengatakan bahwa guru bisa menggunakan metode GI secara efektif dalam pembelajaran kimia, karena metode ini mencakup interaksi social, pemecahan masalah dan investigasi bersama. 73 Sedangkan menurut penelitian yang dilakukan oleh Sugiyanta widyaiswara, menunjukkan bahwa implementasi model pembelajaran TPS tersebut dapat meningkatkan hasil belajar dan kualitas interaksi kelas VII F di kelas. Dalam penelitiannya kelas cukup interaktif ditandai dengan banyaknya siswa yang bertanya dan berkurangnya kegaduhan selama KBM. Hasil belajar meningkat dengan rata-rata ketuntasan diatas batas ketuntasan minimal, distribusi kemampuan semakin merata. 74 Penelitian serupa dilakukan oleh Yustini yusuf dan Mariani Natalina, bahwa berdasarkan hasil observasi aktifitas siswa selama proses pembelajaran siklus pertama ini pelaksanaannya belum sesuai dengan pendekatan struktural tipe TPS. Masih ada siswa yang bekerja secara individual, tidak ingin berinteraksi dengan teman kelompok, masih enggan mengajukan pertanyaan dan menanggapi. 75 Niken Eka Priyani dalam penelitiannya mengatakan bahwa prestasi belajar siswa yang menggunakan metode TPS lebih baik dibandingkan prestasi belajar siswa yang 72 Rosari, Venansia Avelia. “Studi Komparasi Pembelajaran Kooperatif Metode GI dan Metode TAI yang dilengkapi LKS Terhadap Prestasi Belajar Kimia Pada Pokok Bahasan Laju Reaksi Pada Siswa Kelas XI IPA Semester I SMA N 2 Sukoharjo Tahun Ajaran 20082009 “. 73 Mun Fie TSOI ,Ngoh Khang GOH dan Lian Sai CHIA . “ Using group investigation for chemistry in teacher education ”. Science and Technology Education Academic Group National Institute of Education Nanyang Technological University Republic of Singapore. 74 Sugiyanta Widyaiswara. Implementasi model pembelajaran kooperatif Thing-Pair- Share TPS pada pokok bahasan zat dan wujudnya di SMPN 1 Kalasan. Tersedia dalam : http:lpmpjogja.diknas.go.id [19-12-09] 75 Yusuf, Y dan Mariani Natalina. Op.Cit., hal. 8-12. menggunakan metode NHT. 76 Begitu pula penelitian yang dilakukan oleh Heny Ariyanti yang menyatakan bahwa Pembelajaran dengan menggunakan cooveratif learning model think-pair-share ternyata mampu meningkatkan hasil belajar siswa kelas VIII C SMP Muhammadiyah 7 Surakarta. 77 Penelitian yang dilakukan oleh Rosmaini S, Evi Suryawati dan Mariani N.L tentang penerapan metode think pair share menyatakan bahwa, think pair share mampu meningkatkan hasil belajar siswa dan aktifitas siswa dalam pembelajaran Biologi pokok bahasan keanekaragaman hewan. 78

C. Kerangka Berpikir

Dokumen yang terkait

Pengaruh model cooperative learning teknik think-pair-share terhadap hasil belajar biologi siswa pada konsep sistem peredaran darah : kuasi eksperimen di smp pgri 2 ciputat

0 11 202

Perbedaan hasil belajar biologi antara siswa yang menggunakan pembelajaran kooperatif teknik think pair share dan teknik think pair squre

0 4 174

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation (Gi) Untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Matematika Siswa Kelas V Sdit Bina Insani ( Penelitian Tindakan Kelas Pada Siswa Sdit Bina Insani Kelas V Semester Ii Serang-Banten )

0 3 184

IMPLEMENTASI METODE KOOPERATIF TIPE GROUP INVESTIGATION (GI) PADA PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM (PAI)

0 6 183

Peningkatan hasil belajar PKn melalui pendekatan Think-Pair-Share

0 9 153

Penerapan model pembelajaran cooperative teknik think pair square (Tps) dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran fiqih kelas VIII H di Mts pembangunan uin Jakarta

0 15 161

Perbedaan hasil belajar biologi siswa menggunakan model Rotating Trio Exchange (RTE) dengan Think Pair Share (TPS) pada konsep virus

1 7 181

PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE (TPS) DENGAN GROUP INVESTIGATION (GI) MENGGUNAKAN MEDIA KARTU KATA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN STRUKTUR ATOM.

0 4 16

PENGGUNAAN MODEL COOPERATIVE LEARNING TEKNIK GROUP INVESTIGATION (GI) DAN THINK-PAIR-SHARE (TPS) TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA.

0 5 46

PERBANDINGAN HASIL BELAJAR BIOLOGI MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE GROUP INVESTIGATION DAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE THINK PAIR SHARE DI KELAS XI MA MADANI ALAUDDIN PAOPAO

0 2 204