Alur Berpikir ALIH GENERASI PILIHAN KARIER PENGUSAHA BATIK DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA(SUATU STUDI GENOGRAM KARIER).

44 f Gaya hidup g Sosial ekonomi h Lingkungan hidup i Relasi j Kesempatan kerja 3 Bagaimana proses pengambilan keputusan subjek menjadi wirausaha? Meliputi: a Mengumpulkan informasi pekerjaan b Pemahaman diri c Melakukan pilihan pekerjaan atau jabatan yang bersifat sementara d Membuat career path e Menambah knowledge pekerjaan 4 Bagaimana model-model pola hidup subjek? Meliputi: a Orang tua yang lebih sering menunjukan kekurangan anak dan mengabaikan pendapat anak b Orang tua tidak banyak mengungkapkan rasa kasih sayang, namun tidak menghina anak c Orang tua memberikan perlindungan berlebihan, hanya memberi sedikit kebabasan pribadi pada anak d Orang tua menentukan standar-standar kepada anak dan memaksa melakukan yang diharapkan orang tua e Orang tua memberikan kasih sayang namun tidak terlalu banyak, cuek terhadap anak 45 f Orang tua memberi perhatian hangat pada anak dana membantu membuat rencana masa depan serta mendorong anak agar mandiri 5 Bagaiamana model-model karier subjek? Meliputi: a Orang yang sukses pada pilihan bidangnya b Orang yang sukses karena dapat mengatasi kesengsaraan c Orang dengan disabilitas yang sukses dalam pekerjaan d Orang yang sukses pada generasi sebelumnya e Orang yang sukses sebagai pahlawan dari kondisi sosial yang konvensional f Orang yang sukses dari hasil mengamati keluarga-keluarga sukses baik individu tersebut maupun keluarga lain 46 BAB III METODE PENELITIAN

A. Pendekatan Penelitian

Penelitian ini dilaksanakan menggunakan metode pendekatan kualitatif. Pada penelitian kualitatif tidak diberlakukan generalisasi, melainkan memahami sudut pandang dan konteks subjek secara lebih mendalam. Nana Syaodih Sukmadinata 2011: 94 berasumsi bahwa penelitian kualitatif dilakukan untuk dapat memahami fenomena-fenomena yang terjadi di lingkup sosial dari sudut pandang subjek. Lebih jauh, Nana Syaodih Sukmadinata 2011: 64 berasumsi bahwa penelitian kualitatif didedikasikan untuk mendeskripsikan, serta melakukan analisa terhadap fenomena, peristiwa, aktivitas dalam lingkup sosial, sikap, kepercayaan persepsisudut pandang, pola pikir individu maupun kelompok. Secara garis besar, penelitian kualitatif dibedakan ke dalam dua macam, yaitu kualitatif interaktif dan non interkatif Nana Syaodih Sukmadinata, 2011: 61. Kedua metode penelitian kualitatif tersebut memiliki berbagai macam metode dalam pelaksanaannya. Metode kualitatif interaktif menurut Nana Syaodih Sukmadinata 2011: 62-65 memiliki enam metode sebagai berikut: 1. Studi Etnografik 2. Studi Historis 3. Studi Fenomenologis 4. Studi Kasus 5. Teori Dasar 6. Studi Kritis Sedangkan metode kualitatif non interaktif menurut Nana Syaodih Sukmadinata 2011: 65-66 hanya memiliki tiga metode saja, yaitu adalah: 1. Analisis Konsep 2. Analisis Historis 3. Analisis Kebijakan