Gambaran Umum Perusahaan Analisis proses pengambilan keputusan pembelian jasa wisata The Jungle Water Park Bogor

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Gambaran Umum Perusahaan

The Jungle Water Park adalah sebuah lokasi obyek wisata petualangan air yang terletak di selatan Kota Bogor, tepatnya di Perumahan Bogor Nirwana Residence BNR, Jalan Dreded Pahlawan. TJWP adalah tempat hiburan pertama yang menempati kawasan komersial tersebut dan dibangun dibawah manajemen PT. BakrieLand Development, Tbk. PT. Bakrieland Development, Tbk merupakan salah satu perusahaan sektor properti di Indonesia yang menangani proyek-proyek infrastruktur dan bidang usaha yang terkait properti lainnya. Hingga kini Bakrieland Development telah mengembangkan berbagai proyek properti perkantoran, kawasan perumahan serta hotel kelas dunia di beberapa lokasi di Indonesia. Pada awalnya, TJWP dibangun sebagai pelengkap hunian yang kemudian diresmikan pada tanggal 16 Desember 2007. Penyelenggaraan pembangunan TJWP berlangsung selama 168 hari, oleh karena itu TJWP mendapatkan rekor dari MURI untuk kategori pemrakarsa dan penyelenggara pembangunan water park tercepat. Luas lahan TJWP adalah 3,8 hektar, 60 dari total area tersebut merupakan kawasan hijau terbuka yang berudara sejuk dan berlatar belakang pemandangan gunung salak yang indah. Di area ini, para pengunjung dapat menikmati berbagai fasilitas rekreasi menarik yang menyatu dengan alam. Semua fasilitas dan wahana yang terdapat di TJWP menggunakan teknologi dan peralatan terbaru dengan standar kualitas terbaik, untuk memastikan keamanan para pengunjung didatangkan tim ahli dari Australia, Kanada, dan Belgia. Sejak diresmikan, obyek wisata ini menjadi obyek wisata yang sangat digemari oleh masyarakat. Hal ini terbukti dengan banyaknya pengunjung yang berdatangan ke TJWP, sehingga pada tahun 2010 TJWP memperoleh TOP BRAND AWARD untuk kategori water recreation spot terfavorit di Indonesia. Harga tiket TJWP terbilang cukup terjangkau, yaitu sebesar Rp 40.000 untuk hari senin-jumat dan Rp 60.000 untuk hari sabtu-minggu. Untuk hari-hari besar harga tiket masuk sebesar Rp 75.000. Dengan satu kali membeli tiket masuk, pengunjung sudah dapat menikmati semua wahana wisata yang ditawarkan. Jika pengunjung berenang dan menyewa ban, mereka harus mengeluarkan biaya tambahan sebesar Rp 10.000 hingga Rp 15.000 untuk satu kali pakai selama satu hari. Saat membeli tiket, pengunjung akan diminta mendeposit uang sebesar Rp 20.000 untuk jaminan uang elektronik smart tag dalam kemasan tahan air yang nantinya akan diisi uang untuk melakukan transaksi di lokasi wisata ini. Hal ini dilakukan agar tidak menyulitkan pengunjung dalam melakukan transaksi. Jam operasional TJWP dari pukul 09.00 sampai pukul 17.00 pada hari kerja. pada hari libur TJWP buka lebih awal yaitu pukul 08.00 sampai pukul 18.00. TJWP adalah sebuah tempat rekreasi yang dapat dijadikan sebagai tujuan wisata keluarga serta sebagai obyek wisata edukasi bagi sekolah yang ingin mengadakan rekreasi sambil belajar sehingga para pengunjung, terutama anak-anak dapat memperoleh berbagai informasi tentang alam dan lingkungan. Perpaduan wisata petualangan air dan wisata pendidikan yang dikemas dengan menarik diharapkan dapat membuat pengunjung merasa nyaman untuk bermain di lokasi obyek wisata.

4.2. Struktur Organisasi