Wilayah Mariendal Simpang Limun , Kecamatan Medan Amplas

Pada saat sekarang ini wilayah tersebut dikenal dengan wilayah Sungai Mati di bawah naunagan kelurahan Medan Maimun. Adapun luas kecamatan Medan Maimun adalah 2,98 km 2 , pada tahun 2010 kecamatan ini memiliki penduduk sebesar 48.995 jiwa. Dan kepadatan penduduknya adalah 16. 441,28 jiwakm kecamatan dalam angka 2010 Kecamatan Medan Maimun adalah salah satu dari 21 kecamatan yang terdapat di kota Medan, Sumatera Utatara. Kecamatan Medan Mimun berbatasan dengan Polonia di sebelah barat, Medan kota di timur, Medan Johor di selatan, dan Medan Petisah di Utara. Istana peninggalan Kesultanan Deli yang terkenal adalah Istana Maimun, terletak di kecamatan ini. Kecamatan Medan Maimun memiliki enam kelurahan, yaitu: 1. Sukaraja 2. Aur 3. Jati 4. Hamdan 5. Sei Mati 6. Kampung Baru http:www . Pemkomedan.go.id diakses pada 25 Maret 2010.

2.2.2. Wilayah Mariendal Simpang Limun , Kecamatan Medan Amplas

Daerah Mariendal pada saat ini merupakan suatu istilah untuk menyebutkan daerah administratif kelurahan Sitirejo. Pada dasarnya daerah ini merupakan pusat transportasi darat di kota Medan. Daerah ini merupakan suatu tempat berkumpulnya masyarakat yang terdiri dari berbagai etnis dan golongan, hal tersebut dimungkinkan karena daerah ini merupakan pusat transportasi yang merupakan darah pintu utama bagi masyarakat yang berada di luar kota Medan untuk memasuki kota Medan. Universitas Sumatera Utara Kecamatan Medan Amplas juga terdapat Terminal Terpadu Amplas yang merupakan terminal keluar masuk mobil angkutan umum antar kota dan proinsi. Sebagai pusat transportasi, terminal Amplas juga merupakan tempat pertukaran informasi. Pertukaran dan perpidahan penduduk dari daerah lain. Proses perpindahan penduduk berdampak pada proses migrasi masyarakat. Proses migrasi didsarkan pada kondisi kota Medan sebagai pusat pemerintahan Sumatera Utara secara administratif. Pandangan-pandangan terhadap pusat kota sebagai barometer pembangunan perkembangan yang tercermin dari proses migrasi yang terjadi di kota Medan, adanya doktrin pada masyarakat yang beranggapan kota Medan menjanjikan kehidupan yang lebih baik, sehingga hal ini yang membuat banyak para pendatang yang melakukan migran ke kota Medan, termasuk masyarakat Mandailing. Kecamata Medan Amplas adalah salah satu dari 21 kecamatan di kota Medan, Sumatera Utara. Kecamatan Medan Amplas berbatasan dengan Medan Johor di sebelah barat, Kabupaten Deli Serdang di timur, Kabupaten Deli Serdang di selatan, Medan Kota dan Medan Denai di utara. Pada tahun 2010 kecamatan Medan Amplas memiliki penduduk sebesar 88.638 jiwa. Luasnya adalah 11,19 km 2 dan kepadatan penduduknya adalah 7. 921,8 jiwakm. kecamatan ini memiliki tujuh kelurahan, diantaranya sebagai berikut: 1. Amplas 2. Sitirejo 3. Sitirejo III 4. Timbang Deli 5. Harjosari 6. Harjosari II 7. Bangun Mulia Universitas Sumatera Utara

2.2.3. Wilayah Sei Agul, Kecamatan Medan Barat