Prioritas Utama Pertahankan Prestasi

Tingkat Kinerja T in g k a t K e p e n ti n g a n 4.4 4.3 4.2 4.1 4.0 3.9 3.8 3.7 3.6 3.5 4.6 4.4 4.2 4.0 3.8 3.6 4.09 4.22 12 11 10 9 8 7 6 5 4 3 2 1 Diagram Kartesius I I I I I I I V Gambar 7. Diagram Kartesius Keterangan: 1. Pelayanan yang diberikan sesuai dengan prosedur dan kebijakan yang ditetapkan 2. Pelayanan yang diberikan dengan cepat 3. Pelayanan yang diberikan tepat waktu 4. Kemudahan dalam proses pelayanan 5. Petugas selalu siap melayani mitra bila dibutuhkan 6. Kejujuran bertransaksi 7. Petugas ramah dan sopan memberikan pelayanan 8. Petugas dapat berkomunikasi baik dengan mitra 9. Kemudahan menghubungi melalui telepon 10. Kebersihan dan kenyaman ruang kantor 11. Petugas berpenampilan rapi dan bersih 12. Letak kantor yang mudah dijangkau strategis

I. Prioritas Utama

Berdasarkan hasil pemetaan pada diagram Kartesius, ternyata tidak terdapat atribut pelayanan KBMT Tadbiirul Ummah yang menempati kuadran I. Hal ini dikarenakan bahwa semua atribut yang menurut mitra memiliki tingkat kepentingan yang tinggi sudah dilaksanakan dengan baik oleh KBMT Tadbiirul Ummah.

II. Pertahankan Prestasi

Kuadran II menunjukkan bahwa kinerja atribut pelayanan yang ada di kuadran ini memiliki tingkat kepentingan yang tinggi di atas rataan tingkat kepentingan semua atribut. Selain itu, atribut yang ada di kuadran ini juga memiliki kinerja yang tinggi di atas kinerja tingkat rataan dari semua atribut. Meskipun tingkat kinerjanya sudah diatas rata-rata, tidak semua atribut pelayanan di kuadran II memuaskan harapan mitra pembiayaan KBMT Tadbiirul Ummah. Mutu pelayanan yang telah berhasil dilaksanakan oleh KBMT Tadbiirul Ummah wajib dipertahankan dan ditingkatkan. Berdasarkan Gambar 7, terlihat bahwa ada enam atribut pelayanan yang harus dipertahankan dan ditingkatkan kinerjanya, yaitu: a Pelayanan yang diberikan dengan cepat 2 b Pelayanan yang diberikan tepat waktu 3 c Petugas selalu siap melayani mitra bila dibutuhkan 5 d Kejujuran bertransaksi 6 e Petugas ramah dan sopan memberikan pelayanan 7 f Petugas dapat berkomunikasi baik dengan mitra 8 Meskipun keenam atribut pelayanan KBMT Tadbiirul Ummah ini berada pada kuadran II, atribut tersebut belum dapat memenuhi harapan mitra secara optimum, atau dengan kata lain masih ada mitra yang merasa belum puas dengan kinerja atribut tersebut. Hal ini diketahui melalui angka dari tingkat kesesuaiannya belum mencapai tingkat 100 persen. Pelayanan yang diberikan dengan cepat merupakan salah satu hal yang disenangi oleh mitra karena mitra merasa dihargai. Pelayanan yang diberikan sudah tepat waktu sesuai dengan janji waktu pencairan yang telah ditetapkan. Petugas yang selalu siap melayani mitra bila dibutuhkan membuat mitra merasa diperhatikan. Kejujuran petugas dalam bertransaksi membuat mitra percaya sepenuhnya bahwa petugas benar-benar menjunjung tinggi nilai moral dan akidah Islam. Keramahan dan kesopanan petugas dalam memberikan pelayanan menyebabkan mitra senang berhubungan dengan KBMT Tadbiirul Ummah dan merupakan suatu bentuk penghargaan kepada mitra. Komunikasi yang baik antara petugas dan mitra membuat semua permasalahan dapat diatasi dengan baik dan untuk kelancaran informasi.

III. Prioritas Rendah