Uji Aktivitas Lotion Minyak Nilam Terhadap Nyamuk A. aegypti aegypti

perubahan kemampuan lotion untuk menyebar juga berbeda tidak bermakna. Hal ini menunjukkan penggunaan Twen 80 dan Span 80 sebagai agen pengemulsi pada lotion minyak nilam mampu menghasilkan sediaan dengan daya sebar yang stabil.

E. Uji Aktivitas Lotion Minyak Nilam Terhadap Nyamuk A. aegypti

Pengujian aktivitas lotion minyak nilam dilakukan di Balai Penanggulangan Penyakit Bersumber Binatang Ciamis. Aktivitas yang diuji berupa daya proteksi selama 6 jam yaitu kemampuan lotion untuk menolak gigitan nyamuk dibandingkan dengan kontrol negatif. Selain kontrol negatif digunakan pula kontrol positif. Kontrol negatif berfungsi sebagai faktor koreksi uji aktivitas agar diketahui yang menyebabkan aktivitas repelan ialah minyak nilam, dalam penelitian ini ialah basis lotion. Kontrol positif merupakan zat yang diketahui mampu memberikan efek repelan, yaitu minyak nilam. Tabel XII. Daya proteksi lotion minyak nilam terhadap nyamuk A. aegypti Perlakuan Daya proteksi Kontrol positif 85 Formula AB 57 Formula A 51 Formula B 47 Formula I 58 Berdasarkan tabel XII, formula yang memiliki aktivitas repelan paling tinggi ditunjukkan oleh formula I. Formula I memiliki viskositas paling rendah sehingga minyak nilam dapat mudah untuk menguap dibandingkan dengan formula lain. Formula yang mampu memberikan perlindungan paling stabil selama 6 jam ialah formula AB. Gambar 29. Grafik daya proteksi lotion minyak nilam terhadap nyamuk

A. aegypti

Berdasarkan gambar 29, formula AB tidak mengalami penurunan daya proteksi yang bermakna dibandingkan dengan formula lain. Hal ini dikarenakan formula AB memiliki viskositas yang paling tinggi dibandingkan dengan formula lain sehingga minyak nilam lebih sulit menguap dan daya proteksi yang dimiliki dapat bertahan dengan lama. Formula I memiliki aktivitas sebesar 100 pada jam pertama pengukuran namun selama waktu pengukuran, daya proteksi formula I mengalami penurunan yang drastis. Hal ini ditunjukkan pada jam ke 6 pengukuran, daya proteksi yang dimiliki formula I 6,689. Viskositas yang dimiliki oleh formula I rendah sehingga minyak nilam mampu menguap dengan cepat. Akibat dari penguapan yang cepat ini, daya proteksi yang dimiliki tidak dapat bertahan lama. 10 20 30 40 50 60 70 80 90 100 1 2 3 4 5 6 Da y a pro tek si Waktu pengukuran jam Formula AB Formula A Formula B Formula I Kontrol positif

F. Uji Iritasi