Kerangka Berpikir LANDASAN TEORI

2.3 Kerangka Berpikir

Tradisi yang ada di daerah Jawa khususnya Yogyakarta sangat banyak dan mengandung banyak nilai-nilai yang harus dilestarikan, salah satunya adalah tradisi ruwatan. Tetapi, akhir-akhir ini sudah mulai jarang diketahui oleh masyarakat khususnya anak-anak. Hal ini dibuktikan dari hasil wawancara yang dilakukan oleh peneliti kepada beberapa orang mulai dari orang tua hingga anak- anak. Melihat keadaan yang memprihatinkan tersebut, peneliti terdorong untuk mengembangkan sebuah prototipe buku cerita tentang tradisi ruwatan dalam konteks pendidikan karakter kebangsaan. Dengan adanya prototipe tersebut, diharapkan anak-anak dapat memahami tradisi ruwatan, melestarikan tradisi ruwatan dan membentuk karakter anak dengan nilai-nilai yang ada di dalamnya. Prototipe ini terdiri dari cover berisi judul yaitu “Mengenal Tradisi Ruwatan”. Isinya memuat kata pengantar untuk membantu pembaca dalam membaca keseluruhan isi dari buku dan daftar pustaka. Isi buku berupa sebuah buku cerita tentang ruwatan yang disertai 10 gambar. Dalam cerita dan gambar tersebut terkandung aktivitas-aktivitas yang terjadi dalam tradisi ruwatan yang mengandung nilai-nilai spiritual dan sosial. Prototipe tersebut juga berisi daftar kepustakaan yang berkaitan dengan tradisi ruwatan dan pendidikan karakter yang digunakan untuk mendukung buku cerita anak yang peneliti buat. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 31

BAB III METODE PENELITIAN

Bab III dalam penelitian ini akan membahas tentang jenis penelitian, setting penelitian, prosedur penelitian, uji validitas produk, instrumen penelitian, teknik pengumpulan data, dan teknik analisis data.

3.1 JENIS PENELITIAN

Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan, atau yang biasa disebut dengan R D Research and Development. Research and Development adalah metode penelitian yang digunakan untuk menghasilkan produk tertentu, dan menguji keefektifan produk tertentu Sugiyono, 2012: 297. Penelitian ini akan mengembangkan produk berupa prototipe pengembangan buku cerita bergambar tentang tradisi ruwatan untuk anak 9-10 tahun dalam konteks pendidikan karakter kebangsaan di sekolah dasar. 3.2 SETTING PENELITIAN 3.2.1 Tempat Penelitian Penelitian ini dilakukan dengan wawancara di daerah Yogyakarta. Selain itu peneliti membagikan kuesioner pra penelitian di SD Negri Tegalrejo 2 Yogyakarta. Tepatnya yaitu di jalan Wiratama 27, Tegalrejo, Yogyakarta.

3.2.2 Subjek Penelitian

Subjek penelitian ketika wawancara adalah warga masyarakat di daerah Yogyakarta. Subjek penelitian pra penelitian dengan membagikan kuesioner adalah siswa–siswi kelas IV SD N Tegalrejo II usia 9-10 tahun sebanyak 18 anak. Subjek penelitian uji coba produk adalah 11 anak SD N Jambon usia 9-10 tahun. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI