Metode Analisis Deskriptif Metode Analisis Evaluatif

Laporan Akhir III-8

3.3.3 Analisis Development

Merupakan metoda analisis yang digunakan untuk memberikan arahan pengembangan berupa konsep atau strategi, baik spasial maupun sektoral, serta perkembangan linkage untuk merencanakan pengembangan dan penataan daerah perencanaan. Arahan pengembangan dapat ditampilkan melalui:

A. Matriks Perencanaan ProyekProgram MPP

Matriks perencanaan proyek adalah suatu alat untuk mengembangkan rancangan proyek yang memberikan suatu ringkasan mengenai rancangan proyek tersebut dalam bentuk sebuah matriks dalam satu halaman. Suatu matriks perencanaan proyek terdapat beberapa hal pokok, yaitu: 1. Maksud proyek Yaitu reaksi atau perubahan perihal kelompok sasaran yang diinginkan atau diusahakan oleh proyek pembangunan. 2. Sasaran proyek Manfaat yang diperoleh sebagai hasil dari perubahan kelompok sasaran. 3. Hasil-hasil kerja proyek Pelayanan, sarana atau bahan yang dihasilkan oleh proyek untuk kelompok masyarakat. 4. Kegiatan-kegiatan proyek Kegiatankegiatan proyek yang diperlukan untuk memproduksi hasil-hasil kerja proyek. 5. Asumsi-asumsi penting Adalah syarat-syarat keadan-keadaan yang penting untuk keberhasilan proyek di luar wewenang langsung dari pengelola proyek. 6. Indikator objektif Menggambarkan inti dari setiap tujuan proyek hasil-hasilkerja, maksud dan sasaran proyek dan setiap asumsi-asumsi penting, serta menetapkan target-target untuk dapat mengukur apakah tujuan atau asumsi tertentu telah tercapai. 7. Sumber-sumber pembuktian Yaitu sumber data yang diperlukan utnuk mengukur tingkat pencapaian target yang tercantum pada indikator, misalnya data statistik resmi, laporan-laporan kemajuan proyek, naskah-naskah hasil rapat serta survei-survei. 8. Sarana dan biaya Adalah sumber-sumebr dana untuk penyediaan sarana dan alokasi dana. Laporan Akhir III-9 Syarat-Syarat dan Ciri-Ciri MPP a. Syarat-syarat MPP Lengkap Logis Realistis b. Ciri-ciri MPP  Semua unsurkotak dari Matriks Perencanaan Proyek yang saling berkaitan.  Perubahan isi dari satu unsur mungkin dapat berpengaruh pada isi unsur lain.  Penyusunannya merupakan proses bertahap yang biasanya perlu dilakukan secara berulang-ulang. c Tahap Penyusunan Penyusunan Matriks Perencanaan Proyek secara umum meliputi tahapan-tahapan sebagai berikut: 1. Merumuskan tujuan-tujuan dari kegiatan-kegiatan Proyek . 2. Menyusun asumsi-asumsi penting. Menetapkan indikator-indikator yang dapat dibuktikan secara obyektif sekaligus dengan sumber pembuktiannya.

B. Organisasi Proyek  Pengertian

Pengorganisasian adalah proses penyusunan organisasi sesuai dengan tujuan, sumber-sumber dan lingkungannya. Hasil dari pengorganisasian adalah tersusunnya organisasi proyek yang efektif untukmencapai tujuan proyek. Mengorganisasikan kegiatan berarti: kegiatan harus disiapkan, disusun, dialokasikan pada anggota sehingga tujuan dapat dicapai secara efektif dan efisien.  Macam-macam struktur Organisasi a. Organiasasi fungsional Organisasi yang strukturnya disusun berdasarkan fungsi dari masing-masing bagian misalnya bagian pemasaran, produksi, personalia, administrasi dan keuangan dan lain-lain. b. Organisasi proyek