Analisis Data Penilaian Siswa

75 informasi posisi halaman yang ditampilkan dan jumlah halaman materi yang ada dengan tujuan agar pengguna mudah dalam melakukan pencarian sesuai rentang halaman yang ada. Penambahan sistem navigasi ini dilakukan pada sajian materi aktuator elektromekanik, motor dc, motor induksi 3 fasa dan aktuator pneumatik. 3 Penambahan Halaman Pustaka Halaman pustaka sebelumnya tidak ditampilkan pada media pembelajaran interaktif piranti aktuator. Ahli media media memberikan saran untuk menambahkan halaman yang didalamnya terdapat tulisan sumber referensi yang digunakan. Berdasarkan saran dari ahli media maka ditambahkan tombol navigasi pustaka dan halaman daftar pustaka yang berisi daftar referensi materi, gambar dan video. Penambahan halaman pustaka bertujuan untuk mencantumkan referensi dalam pengembangan media pembelajaran interaktif piranti aktuator dan menghargai karya orang lain. 4 Pemberian Umpan Balik pada User Setelah Evaluasi Ahli media memberikan saran bahwa jika memungkinkan beri umpan balik pada user setelah evaluasi, sehingga user mengetahui pada materi apa pengguna kurang menguasai. Pemberian umpan balik ini tidak dilakukan dengan pertimbangan bahwa keterbatasan kemampuan pengembang dalam pemrograman sehingga akan membutuhkan waktu yang cukup lama dalam proses pengembangan ini. Umpan balik seperti ini memerlukan algoritma yang rumit agar perangkat lunak media pembelajaran interaktif mampu mengidentifikasi kemampuan pengguna. 76 5 Perbaikan Penyajian Materi Agar Lebih Interaktif Ahli media memberikan komentar bahwa bagian materi masih kurang interaktif, masih berbentuk seperti power point. Berdasarkan komentar tersebut maka dilakukan perbaikan pada materi bagian-bagian konstruksi dari relay, solenoid, motor dc, motor induksi 3 fasa, aktuator pneumatik silinder kerja tunggal, aktuator pneumatik silinder kerja ganda dan vane motor pneumatik. Perbaikan dilakukan dengan memberikan tombol-tombol pada bagian-bagian konstruksi materi dan apabila ditekan muncul keterangan sesuai bagian yang ditekan. 6 Penambahan Animasi Ahli media memberikan komentar bahwa animasi yang ditampilkan terlalu sedikit jumlahnya. Berdasarkan komentar dari ahli media tersebut maka dilakukan penambahan animasi pada setiap materi pokok. Animasi yang ditambahkan yaitu mengenai aplikasi solenoid pada fuel injection, aplikasi motor dc pada crane dan hoist, aplikasi motor induksi 3 fasa pada konveyor, dan aplikasi silinder pneumatik pada sistem pengebor benda. 7 Penambahan Video Ahli media memberikan komentar bahwa video terlalu sedikit. Berdasarkan komentar dari ahli media maka dilakukan penambahan video pada aplikasi materi solenoid sejumlah dua buah, motor dc sejumlah dua buah, dan motor induksi 3 fasa sejumlah enam buah. Penambahan video ini bertujuan untuk menambah pemahaman tentang materi yang disajikan menarik minat pengguna. 77 8 Perbaikan Ganti Video Pada sajian video aktuator pneumatik sebelumnya untuk menganti video terdapat satu tombol yang bertuliskan “ganti video”. Ahli media memberikan saran perbaikan untuk menampilkan video yang ada dalam bentuk menu. Berdasarkan saran tersebut maka tombol ganti video diperbaiki dengan membuat menu video menggunakan tombol-tombol sesuai jumlah video yang ada. 9 Perbaikan Petunjuk Mengerjakan Ahli media memberikan saran bahwa untuk menyebutkan jumlah soal pada petunjuk mengerjakan. Berdasarkan saran tersebut maka dalam petunjuk mengerjakan ditambahkan informasi jumlah soal yang harus dijawab. 10 Perbaikan Tampilan dan Pemrograman pada Soal Evaluasi Ahli media memberikan komentar bahwa terdapat beberapa soal evaluasi belum berubah. Berdasarkan komentar tersebut pengembang mengidentifikasi kesalahan pada pemrograman. Hasil identifikasi menberikan informasi bahwa algoritma acak soal yang digunakan tidak stabil sehingga menyebabkan soal yang ditampilkan kadang berubah kadang sama semua. Algoritma dalam berpindah soal melalui pilihan jawaban A, B, C, D, dan E terkadang juga tidak jalan atau tidak melakukan increament. Berdasarkan identifikasi tersebut maka dilakukan perubahan sistem pemrograman acak soal dan sistem pemrograman pemilihan jawaban sehingga terdapat tampilan kolom jawaban tersediri. 11 Penambahan Navigasi pada Soal Evaluasi Ahli media memberikan komentar bahwa tidak ada menu maju, mundur dan konfirmasi jawaban. Berdasarkan komentar tersebut maka ditambah tombol

Dokumen yang terkait

PENGEMBANGAN MEDIA ROBOT DENGAN SOFTWARE GUI UNTUK PENCAPAIAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN SENSOR DAN AKTUATOR PADA KELAS XI PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI SMK NEGERI.

3 28 281

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN MIKROKONTROLER BERBASIS PENDIDIKAN KARAKTER UNTUK PESERTA DIDIK KELAS XI PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK OTOMASI INDUSTRI DI SMK NEGERI 2 DEPOK.

3 4 283

PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATA PELAJARAN GAMBAR TEKNIK UNTUK KELAS X TEKNIK PEMESINAN DI SMK NEGERI 2 DEPOK.

4 78 274

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN TRAINER KIT SENSOR DAN AKTUATOR UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS XI PADA PELAJARAN TEKNIK MIKROKONTROLER DI SMK YPT 1 PURBALINGGA.

5 17 239

PENGEMBANGAN TRAINER SENSOR PADA MATA PELAJARAN SENSOR DAN AKTUATOR KELAS XI PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI SMKN 2 PENGASIH.

7 43 150

PENINGKATAN PRESTASI BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN SISTEM SCADA KELAS XI PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK OTOMASI INDUSTRI SMK N 2 DEPOK MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING.

0 0 171

PENGEMBANGAN MEDIA ROBOT DENGAN SOFTWARE GUI UNTUK PENCAPAIAN HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN SENSOR DAN AKTUATOR PADA KELAS XI PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK ELEKTRONIKA INDUSTRI SMK NEGERI 2 PENGASIH.

0 1 281

Pengembangan Multimedia Pembelajaran Interaktif Gambar Teknik Berbasis Software Bantu di SMK Binawiyata Sragen Kelas X Paket Keahlian Teknik Otomasi Industri.

0 0 180

PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF PADA MATA PELAJARAN SISTEM KONTROL ELEKTROPNEUMATIK UNTUK SISWA PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK OTOMASI INDUSTRI SMK NEGERI 2 DEPOK.

0 1 155

MEDIA PEMBELAJARAN INSTRUMENTASI SENSOR DAN KENDALI UNTUK SISWA KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK OTOMASI INDUSTRI DI SMK NEGERI 2 DEPOK YOGYAKARTA.

1 2 136