Variabel Sikap Konsumen pada Kampanye Perusahaan terhadap Minat

94 Semakin baik sikap konsumen pada produk perusahaan maka semakin tinggi juga minat beli konsumen. Masyarakat selalu membeli sabun Lifebuoy dan mencari sabun Lifebuoy terlebih dahulu, sebelum mencari sabun lain. Masyarakat tersebut menilai produk perusahaan yang melakukan kampanye merupakan produk sabun kesehatan yang memiliki kualitas tinggi, memiliki prestise yang baik, dan memiliki image dapat menjaga kesehatan penggunanya.

7. Variabel Etnosentrisme Konsumen terhadap Sikap Konsumen pada

Produk yang Melakukan Kampanye Perusahaan Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,021, artinya terdapat pengaruh yang signifikan etnosentrisme konsumen terhadap sikap konsumen pada produk perusahaan. Nilai estimate sebesar 0,307 menunjukkan adanya pengaruh positif yaitu semakin tinggi etnosentrisme konsumen maka semakin tinggi juga sikap konsumen pada produk perusahaan. Sehingga, H yang menyatakan “Pengaruh etnosentrisme konsumen terhadap sikap konsumen pada produk perusahaan yang melaku kan kampanye”, diterima. Penelitian ini sejalan dengan penelitian Meirina Indah Permatasari 2015 menyatakan bahwa etnosentrisme dapat memengaruhi sikap konsumen pada produk kesehatan dan pada minat beli konsumen. Menurut KavakGumusluoglu dalam Salehudin 2016, konsumen etnosentris bahkan mungkin bersedia membayar lebih untuk produk dalam negeri daripada produk-produk asing dengan kualitas sebanding. Konsumen etnosentris akan cenderung merasa bahwa produk sabun kesehatan yaitu Lifebuoy merupakan produk yang paling tepat untuk menjaga kesehatan tubuh. 95 Hasil penelitian ini menunjukan semakin tinggi etnosentrisme konsumen maka semakin tinggi juga sikap konsumen pada produk perusahaan. Masyarakat yang membeli sabun Lifebuoy sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan, maka akan semakin membuktikan perusahaan yang melakukan kampanye merupakan produk sabun kesehatan yang memiliki kualitas tinggi dan memiliki nilai yang sebanding dengan biaya yang dikeluarkan.

8. Variabel Etnosentrisme Konsumen Terhadap Minat Beli Konsumen

Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,019, artinya terdapat pengaruh yang signifikan etnosentrisme konsumen terhadap minat beli konsumen. Nilai estimate sebesar 0,324 menunjukkan adanya pengaruh positif yaitu semakin tinggi etnosentrisme konsumen maka semakin tinggi juga minat beli konsumen. Sehingga, H yang menyatakan “Pengaruh etnosentrisme konsumen terhadap minat beli konsumen pada produk sabun Lifebuoy”, diterima. Hasil penelitian ini sejalan dengan penelitian Muhdi Kurnianto 2015 tentang pengaruh etnosentrisme konsumen, persepsi harga dan kemenarikan atribut terhadap sikap produk dan implikasinya terhadap keputusan pembelian. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga variabel independen berpengaruh positif dan signifikan terhadap variabel sikap produk. Menurut Watson dan Wright dalam Salehudin 2016, konsumen etnosentris menunjukkan preferensi yang lebih baik untuk produk buatan lokal pada keputusan pembelian ketika tersedia alternatif di dalam negeri. Konsumen etnosentris akan cenderung merasa bahwa produk sabun kesehatan yaitu Lifebuoy merupakan produk yang paling tepat untuk menjaga