Proses Bukti Fisik Kebijakan Bauran Pemasaran sebagai Implikasi dari Penilaian Kepuasan Konsumen

Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor tetap mempertahankan prestasi tersebut dengan tetap memperhatikan dan melakukan promosi melalui media tersebut secara kontinyu.

4.8.5. Orang

Semua atribut bauran orang yaitu keramahan dan kesopanan dalam memberikan pelayanan, kepercayaan dan kejujuran karyawan, tingkat pengetahuan karyawan tentang produk, dan kualitas stafkaryawan berada pada kuadran II. Dengan kata lain, nasabah Bancassurance AIG LIPPO cabang Bogor telah merasa puas dengan kebijakan bauran orang yang telah dijalankan oleh Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor. Dengan demikian, Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor mencoba mempertahankan prestasi keempat atribut bauran orang tersebut dengan melakukan evaluasi setiap bulan untuk dapat selalu mengingatkan dan memperbaiki kinerja para karyawan Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor.

4.8.6. Proses

Atribut bauran proses yang terdapat pada kuadran I adalah pelayanan diberikan sesuai dengan prosedur dan kebijakan yang ditetapkan dan proses klaim meninggal atau sakit. Pada kuadran II proses pembayaran premi dan keramahan dan kesopanan karyawan dalam memberikan pelayanan. Proses pembayaran premi dan keramahan dan kesopanan karyawan dalam memberikan pelayanan Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor dinilai baik para nasabah. Selama ini pihak Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor memberikan pilihan prosedur pembayaran premi mulai dari fasilitas debet sampai pembayaran tunai sehingga membuat para nasabah merasa puas dengan pelayanan Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor. Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor memberikan arahan kepada karyawan untuk selalu melayani nasabah dengan ramah dan sopan. Untuk mengatasi kurang puasnya nasabah atas atribut pelayanan diberikan sesuai dengan prosedur dan kebijakan yang ditetapkan dan atribut proses klaim meninggal atau sakit, Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor melakukan cara dapat menerima proses klaim disetiap kantor cabang AIG LIPPO. Mengenai pelayanan yang sesuai dengan prosedur, AIG LIPPO dapat melakukan evaluasi setiap bulan terhadap kinerja para karyawanya.

4.8.7. Bukti Fisik

Semua atribut bauran bukti fisik yaitu kebersihan dan kenyamanan kantor, peralatan kantor, dan desain dan layout kantor berada di kuadran III. Ini menunjukkan bahwa ketiga atribut ini dimata konsumen kurang penting dan tingkat pelaksanaannya juga berada pada tingkat yang rendah. Pihak Bancassurance AIG LIPPO harus meningkatkan kinerja ketiga atribut ini, karena tidak semua nasabah menganggap ketiga atribut ini kurang penting. Salah satu cara untuk meningkatkan atribut kebersihan dan kenyamanan adalah dengan cara meningkatkan kinerja cleaning service, sedangkan untuk peralatan kantor pihak Bancassurance AIG LIPPO Cabang Bogor harus mengganti peralatan kantor yang sudah tidak layak untuk digunakan.

4.9. Hasil analisis Customer satisfaction index CSI