Biaya Tenaga Kerja Biaya Tidak Tetap Variabel Cost

54 Tabel 7. Sistem Upah Tenaga Kerja Per Periode Usahatani Peternakan Ayam Ras Petelur Jaya Abadi Farm Tahun 2009 No Nama Tugas Sistem Upah Per periode 14 bulan Rp. Harian Rp. Bulanan Rp. 1 Bapak Pepen 30 hari kerja Mengatur keuangan dan pengambilan keputusan usaha 100.000,00 3.000.000,00 42.000.000,00 2 Bapak Zulkarnain 30 hari kerja Budidaya 30.000,00 900.000,00 12.600.000,00 3 Bapak Yudianto 30 hari kerja Pengambilan, penimbangan dan pemasaran telur 30.000,00 900.000,00 12.600.000,00 4 Bapak Adek 30 hari kerja Pemasaran ayam afkir 30.000,00 900.000,00 12.600.000,00 5 Bapak Ari 30 hari kerja Membersihkan kandang 30.000,00 900.000,00 12.600.000,00 Total 6.600.000,00 92.400.000,00 Sumber: Peternakan Jaya Abadi Farm 2009 diolah 55

5.1.2.5. Biaya Listrik

Peternakan Jaya Abadi Farm dalam pemakaian listrik masih bergabung dengan rumah pribadi. Pemakaian listrik digunakan untuk penerangan kandang dengan menggunakan lampu 60 watt yang berjumlah 24 buah untuk pemakaian 2 kandang. Selama satu bulan, Peternakan Jaya Abadi Farm mengeluarkan biaya untuk listrik sebesar Rp. 3.600.000,00 dalam satu periode. Pemakaian listrik untuk air yaitu sebesar Rp. 600.000,00 dalam satu periode. Total biaya listrik yang dikeluarkan selama 14 bulan satu periode adalah sebesar Rp. 4.200.000,00. Gambaran mengenai pemakaian biaya listrik peternakan ayam ras petelur pada Jaya Abadi Farm dapat dilihat pada Tabel 8 berikut. Tabel 8. Biaya Listrik Peternakan Ayam Ras Petelur Jaya Abdi Farm Dalam Satu Periode Pemeliharaan tahun 2009 No Jenis Kegunaan Biaya bulan Rp. Periode pemakaian Bulan Jumlah Rp. 1 Lampu penerangan kandang 300.000,00 14 3.600.000,0 2 Air 50.000,00 14 600.000,00 Total Biaya listrik dalam satu periode 4.200.000,0 Sumber: Peternakan Jaya Abadi Farm 2009 diolah 56

5.1.2.6. Biaya Transportasi

Peternakan Jaya Abadi Farm mengeluarkan biaya transportasi berupa biaya untuk pembelian pakan sekaligus vaksin, biaya untuk penjualan telur, dan biaya untuk pengambilan sekam. Total biaya transportasi yang dikeluarkan oleh peternakan Jaya Abadi Farm dalam satu periode adalah sebesar Rp. 64.750.000,00. Terdapat rincian biaya transportasi yang dikeluarkan adalah sebagai berikut : 1. Biaya untuk pembelian pakan sekaligus vaksin pada peternakan ayam ras petelur Jaya Abadi Farm adalah sebesar Rp. 50.000,00 dalam satu kali beroperasi. Pembelian pakan dan vaksin ini dilakukan sebanyak 4 kali dalam satu bulan. Jumlah biaya transportasi untuk pembelian pakan dan vaksin dalam satu bulan adalah sebesar Rp. 200.000,00 sedangkan besarnya biaya transportasi pembelian pakan dan vaksin dalam satu periodenya sebesar Rp. 2.800.000,00. 2. Biaya untuk penjualan telur pada peternakan ayam ras petelur Jaya Abadi Farm adalah sebesar Rp. 125.000,00 dalam satu kali beroperasi. Penjualan telur ini dilakukan sebanyak 20 kali dalam satu bulan. Jumlah biaya transportasi untuk penjualan telur dalam satu bulan adalah sebesar Rp. 2.500.000,00 sedangkan besarnya biaya transportasi penjualan telur dalam satu periodenya sebesar Rp. 35.000.000,00. 3. Biaya untuk pengambilan sekam pada peternakan ayam ras petelur Jaya Abadi Farm adalah sebesar Rp. 125.000,00 dalam satu kali beroperasi. Pengambilan sekam ini dilakukan sebanyak satu kali dalam satu bulan.