Kerangka Berpikir Pengembangan tes hasil belajar matematika materi pembulatan dan penaksiran serta pemecahan masalah yang melibatkan uang untuk siswa kelas IV Sekolah Dasar

55 Gambar 2. 1 Literature Map Penelitian Yang Relevan

C. Kerangka Berpikir

Melakukan evaluasi pembelajaran merupakan salah satu tugas guru dalam pelaksanaan pembelajaran. Evaluasi pembelajaran umumnya dilakukan melalui tes. Tes merupakan suatu prosedur yang spesifik dan sistematis untuk pengukuran dan penilaian dalam bidang pendidikan yang dapat digambarkan dengan bantuan angka, skala atau sistem kategori. Tujuan dilaksanakannya tes adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan siswa, mengidentifikasi kesulitan belajar siswa, dan membantu guru dalam mengelompokkan siswa. Dalam bidang pendidikan, pelaksanaan tes untuk mengukur hasil belajar siswa disebut sebagai tes hasil belajar. Selain untuk mengukur hasil belajar siswa, tes hasil belajar juga digunakan untuk mengetahui kesiapan dan kesulitan peserta didik dalam belajar serta untuk Siti Sofiyah, Susanto dan Susi Setiawati 2005 “Pengembangan Tes Kemampuan Berpikir Tingkat Tinggi Matematika Berdasarkan Revisi Taksonomi Bloom pada Siswa Kelas V SD” Komang Henny Bayuni, I Made Candiasa dan I Wayan Koyan 2013 “ Pengembangan Tes Matematika dengan Teknik Part-Whole pada Siswa SD Kelas IV Se-Kecamatan Gianyar” Budiyomo Ati Zahro 2016 “Analisis Butir Soal Latihan Ujian Nasional Sekolah DasarMadrasah Ibtidaiyah Mata Pelajaran Ma tematika” Melati, Elizabeth Vania 2017 “Pengembangan Tes Hasil Belajar Matematika Materi Pembulatan Dan Penaksiran Serta Pemecahan Masalah Yang Melibatkan Uang Untuk Siswa kelas IV Sekolah Dasar” 56 perbaikan pendidikan. Tes hasil belajar dibedakan menjadi dua bentuk yaitu tes subjektif dan tes objektif. Tes subjektif adalah tes dimana butir soalnya berbentuk pertanyaan atau perintah yang jawabannya berupa ekspresi pikiran siswa dalam bentuk uraian. Tes objektif adalah bentuk tes yang terdiri dari butir soal yang dijawab dengan cara memilih satu jawaban paling benar dari kemungkinan jawaban yang disediakan. Tes hasil belajar yang berkualitas adalah tes yang valid, reliabel, dan memiliki karakteristik butir soal yang baik. Karakteristik butir soal meliputi daya beda, tingkat kesukaran, dan analisis pengecoh. Untuk menghasilkan tes hasil belajar yang berkualitas maka dalam penyusunannya perlu memperhatikan pedoman penyusunan yang disesuaikan dengan macam tes hasil belajar. Berdasarkan hasil wawancara dengan guru SD, realitas yang terjadi di lapangan adalah beberapa guru tidak memperhatikan pedoman penyusunan tes hasil belajar yang baik dan benar. Guru juga mengalami kesulitan dalam membuat soal matematika materi pembulatan dan penaksiran serta pemecahan masalah yang melibatkan uang yang soalnya bervariasi. Dalam menyusun tes hasil belajar, terkadang guru mengambil soal-soal dari referensi atau sumber yang dimiliki guru. Hal tersebut tentu saja akan berpengaruh terhadap kualitas soal yang akan diberikan karena soal-soal yang diambil dari referensi atau sumber tersebut belum tentu bisa mengukur kemampuan kognitif siswa. Tes yang baik adalah tes yang mampu mengukur apa yang sebenarnya hendak diukur. Ada berbagai macam bentuk tes hasil belajar dan salah satunya adalah pilihan ganda. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 57 Tes pilihan ganda adalah suatu tes yang terdiri dari stem yang berupa kalimat pertanyaan atau pernyataan tidak selesai dan untuk melengkapinya para peserta tes diminta untuk memilih satu dari empat sampai lima option yang disediakan. Melalui tes bentuk pilihan ganda, guru dapat memuat informasi lebih banyak dalam satu set soal pilihan ganda. Berdasarkan hal-hal tersebut di atas, peneliti menjadikannya sebagai acuan untuk mengembangkan tes hasil belajar matematika bentuk pilihan ganda untuk kelas IV SD materi pembulatan dan penaksiran serta pemecahan masalah yang melibatkan uang. Tes hasil belajar ini dikembangkan dengan mengacu pada taraf kognitif dari taksonomi Bloom yaitu mengingat, memahami, menerapkan, menganalisis, menilai, dan mencipta. PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 58 Gambar 2. 2 Bagan Kerangka Berpikir Evaluasi Tes Hasil Belajar mengukur hasil belajar siswa, mengetahui kesiapan dan kesulitan peserta didik dalam belajar serta untuk perbaikan pendidikan Valid, Reliabel dan memiliki karakteristik butir soal Daya Pembeda, Tingkat Kesukaran dan Pengeoh yang baik. Tes Obyektif dan Tes Subyektif. Tujuan Kualitas Tes Jenis Tes Guru belum mengikuti prosedur pembuatan tes dan kebutuhan guru akan contoh tes hasil belajar matematika materi pembulatan dan penaksiran serta pemecahan masalah yang melibatkan uang yang valid dan reliabel serta diketahui karakteristik butir soalnya yang meliputi daya beda, tingkat kesukaran, dan pengecoh yang berkualitas baik. Pengembangan Tes Hasil Belajar Matematika Materi Pembulatan Dan Penaksiran Serta Pemecahan Masalah Yang Melibatkan Uang Untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar. Masalah Solusi PLAGIAT MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI 59

D. Pertanyaan Penelitian

Dokumen yang terkait

Pengembangan tes hasil belajar Matematika kompetensi dasar melakukan operasi hitung bilangan bulat, pembulatan, dan penaksiran untuk siswa kelas V Sekolah Dasar.

0 4 245

Pengembangan tes hasil belajar Matematika materi operasi hitung campuran dan memecahkan masalah perhitungan yang berkaitan dengan uang siswa kelas III sekolah dasar.

0 1 147

Pengembangan tes hasil belajar matematika materi pembulatan dan penaksiran serta pemecahan masalah yang melibatkan uang untuk siswa kelas IV Sekolah Dasar.

1 3 230

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar 1.5 melakukan penaksiran dan pembulatan untuk sIswa kelas IV Sekolah Dasar tahun pelajaran 2016/2017.

0 0 231

Pengembangan tes hasil belajar Matematika kompetensi dasar melakukan operasi hitung bilangan bulat termasuk penggunaan sifat-sifatnya, pembulatan dan penaksiran untuk siswa kelas V sekolah dasar.

0 1 209

Pengembangan tes hasil belajar Matematika materi operasi hitung, pembulatan, dan penaksiran untuk siswa kelas V sekolah dasar.

0 0 2

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar Menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan KPK dan FPB untuk Siswa Kelas IV Sekolah Dasar.

0 7 269

Pengembangan tes hasil belajar Matematika kompetensi dasar melakukan operasi hitung bilangan bulat, pembulatan, dan penaksiran untuk siswa kelas V Sekolah Dasar

0 1 243

Pengembangan tes hasil belajar matematika kompetensi dasar 1.5 melakukan penaksiran dan pembulatan untuk sIswa kelas IV Sekolah Dasar tahun pelajaran 2016 2017

0 22 229

Pengembangan tes hasil belajar Matematika kompetensi dasar melakukan operasi hitung bilangan bulat termasuk penggunaan sifat sifatnya, pembulatan dan penaksiran untuk siswa kelas V sekolah dasar

0 0 207