Numbering penomoran Kajian Teori 1. Tinjauan tentang Media Pembelajaran

47 2 Sistem Bundeling Seluruh komponen pakaian lengkap yang terdiridarimisalnya 12 potong, di bundel menjadi satu dan dikerjakan oleh satu kelompok pekerja menurut uraian pekerjaann breakdown yang telah ditetapkan. 3 Sistem Ban Berjalan Cara ini biasa dipakaia pada perusahaan besar, dimana mesin-mesin dan waktu diatur sedemikian rupa, sehingga urut-urutan proses sebagaiamana tercantum dalam breakdown dapat dikerjakan secara berurutan dan dalam waktu yang relatif seimbang pada setiap tingkatan proses. 4 Sistem Setengah Jadi Pakaian diberikan dan disambung di luar pabrik, kemudian disetor kembali setengah dan diselesaikan finish di dalam pabrik. 5 Sistem Borongan Pabrik hanya nama, semua diolah di luar pabrik mulai dari desain sampai jadi. Yang dikerjakan di pabrik hanya pengepakan packing. 6 Sistem Sewa Nama gedung dan karyawan disewa oleh sebuah perusahaan lain yang berasal dari daerah atau negara lain.

g. Penyelesaian akhir finishing

Finishing merupakan proses akhir dari serangkaian proses produksi pakaian dalam industri busana. Pakaian yang telah dijahit oleh line sewing diterima oleh line finishing untuk menyempurnakan keseluruhannya dalam beberapa hal Agustin Rinarti dan Heni Mustofani, 2013:29, yaitu : 48 1 Pemasangan kancing buttoning 2 Penyetrikaan ironing Setelah semua bagian dinyatakan sempurna, setiap lembar pakaian disetrika secara keseluruhan sampai licin dan dilipat sesuai standar yang dikehendaki. 3 Pembersihan sisa benang trimming Sisa-sisa benang halus yang masih menempel padakemeja dibersihkan dengan mesin penghisap khusus, bila masih ada sisa benang panjang yang masih tersisa juga, bagian trimming akan membersihkannya dengan gunnting trimming. 4 Perbaikan repairing Apabila ditemukan adanya cacat produksi dalam panel inspection sewing bagian ini akan memperbiaki bgaian tersebut. 5 Pemeriksaan ukuran pakaian size sorting Yang perlu diperiksa meliputi ukuran lingkar badan,lingkar pinggang, lebar muka, lebar punggung, panjang pakaian, panjang lengan, dll. 6 Pengelompokkan size dan type assorting size Ukuran pakaian yang diterima dari bagian sewing terdiri dari 2 ukuran dalam dua warna, masing-masing ukuran akan dikelompokkan dala satuan tertentu. 7 Memasang perlengkapan produk insert polybag 8 Pemeriksaan keseluruhan kualitas final quality control Untuk selalu menjaga mutu produk semua bagian pakaian selesai dibersihkan masih harus diperiksa kembali kualitasnya secara keseluruhan.