Analisis Produk Deskripsi Data Uji Coba 1. Pengembangan Komik

82 produk secara keseluruhan baik dari segi media dan materi pembelajaran. Pembuatan instrumen dilakukan pada bulan Februari 2014 Desainlangkah penelitian yang dilakukan adalah mengacu pada jenis penelitian R D model Borg and Gall, dengan mengadopsi tim puslitjaknov. Adapun langkah penelitian yang telah direncanakan meliputi : analisis kebutuhan pengembangan produk, observasi lokasi yang diangkat dalam penelitian, study literature untuk mendapatkan materi yang akan diangkat dalam komik, perencanaan pembuatan komik, perencanaan uji kualitas komik, serta teknik analisis data yang digunakan. Kebutuhan yang telah di data untuk pembuatan komik antara lain meliputi kebutuhan terkait penguasaan program yang ada didalam komputer, yakni kemampuan menguasai program Adobe Photoshop CS.8. Selain itu, kebutuhan lain yang diperlukan dalam pembuatan komik adalah kemampuan untuk membuat ilustrasi story board berdasarkan narasi cerita yang telah disusun. Hasil perencanaan lain yang telah dilakukan adalah mengenai pemilihan bentuk komik. Dari hasil perencanaan yang telah dilakukan, maka bentuk komik yang dipilih adalah Comic Books dalam bentuk cetak. Pertimbangannya dalam pemilihan bentuk komik adalah : a Komik cetak lebih mudah dibaca b Komik cetak dapat digunakan tanpa bantuan alat lain seperti komputer, sehingga baik siswa yang memiliki komputer maupun yang belum memiliki tetap dapat membaca. c Komik cetak lebih fleksibel dan mudah dibawa kemana-mana 83 2 Pra produksi Tahap ini merupakan tahap pengumpulan bahan atau materi untuk pembuatan komik dilakukan melalui study literatur. Study literatur untuk menemukan referensi pembuatan komik dilakukan dengan mempelajari buku- buku, artikel, internet dan jurnal tentang pembuatan busana secara industri. Adapun sumber buku yang digunakan : a Sumber buku yang digunakan 1 Agustin Rinarti dan Heni Mustofani.2013.Pembuatan Busana Industri Tata Busana. Surabaya:Centino 2 Aas Asmawati.2006.Quality Assurance di Industri Garmen, Modul Pelatihan Pengendalian Kualitas Produksi Busana PHK A 3 Jurusan Pendidikan Tata Boga dan Busana. Yogyakarta: UNY 3 Noor Fitrihana.2012.Pengendalian Mutu Busana. Klaten : PT. Intan Sejati 4 Idah Hadijah.2003.Teknik Marker.Jakarta:Direktorat Pendidikan Menengah Kejuruan, Direktorat Jendral Pendidikan Dasar dan Menengah, Departemen Pendidikan Nasional. b Sumber yang diambil dari internet Riza Radyanto.2008. Peningkatan Produktivitas Industri Garmen.Diakses dari https:rizaradyanto.files.wordpress.com200804peningkatan- produktivitas-di-industri-garmen.pdf. pada tanggal 22 Maret 2015, Jam 07.29 WIB 3 Produksi Dalam tahapan produksi komik, dilakukan langkah-langkah sebagai berikut : a Membuat grand desain subtansi komik dan skenario komik Grand desain subtansi komik dibuat setelah mendapatkan hasil telaah pustaka. Berikut merupakan grand desain subtasi komik yang telah dirancang : 84 Tabel 16. Grand Desain Komik Pembuatan Busana Secara Industri Bagian Materi yang ingin disampaikan Keterangan Bagian I Pembukaan Menampilkan narasi pembukaan yang meliputi berdoa dan apresepsi mata pelajaran pembuatan busana secara industri Pengertian pembuatan busana secara industry Menampilkan narasi saling mengemukakan pendapat dalam tanya jawab terkait definisi pembuatan busana secara industry Karakteristik pembuatan busana secara industry Menampilkan narasi tanya jawab tentang karakteristik pembuatan busana secara industry Bagian II Macam-macam alat pembuatan busana secara industry Menampilkan narasi apresepsi tentang macam- macam alat pembuatan busana secara industry Menampilkan macam-macam alat pembuatan busana secara industry Menampilkan narasi mengenai fungsi alat pembuatan busana secara industry Bagian III Proses pembuatan busana secara industry Menampilkan narasi apresepsi proses pembuatan busana secara industry Menampilkan narasi tanya jawab tentang proses pembuatan busana secara industri disertai dengan deskripsi alat-alat yang digunakan Sedangkan skenario komik dibuat setelah grand desain selesai dirancang. Isi skenario komik terdiri dari penjabaran grand desain tersebut. Hasil dari skenario komik dapat dilihat didalam lampiran.