Kondisi Umum Kondisi Umum dan Jenis Pelayanan

b. Sebelah timur berbatasan dengan Kecamatan Prambanan, c. Sebelah selatan dengan Kecamatan Piyungan dan Banguntapan Kabupaten Bantul, dan d. Sebelah barat dengan Kecamatan Banguntapan Kabupaten Bantul dan Kecamatan Depok. Secara administratif jumlah padukuhan di wilayah Kecamatan Berbah terdiri dari 85 padukuhan, jumlah padukuan terbanyak adalah Desa Sendangtirto 18 padukuhan, diikuti berturut-turut Desa Kalitirto 16 padukuhan, desa Tegaltirto 14 padukuhan, dan Desa Jogotirto 10 padukuhan.

2. Jenis Pelayanan

Pelayanan yang diselenggarakan di Kecamatan Berbah meliputi pelayanan: a. Pelayanan administrasi kependudukan meliputi: Pembuatan KTP, KK, legalisasi Surat Keterangan Pindah SKP antar desa, antar kecamatan, dan antar kabupatenprovinsi, legalisasi KKKTP, legalisasi akta lahir, legalisasi akta mati. b. Rekomendasi perizinan IMB, HO, dan IPPT c. Pelayanan pertanahan pengurusan tanah waris dan jual beli tanah d. Pelayanan kesehatan berupa rekomendasi jamkesmas e. Pelayanan rekomendasilegalisasi proposal permohonan bantuan masyarakat f. Pelayanan rekomendasi perizinan kegiatan keramaian masyarakat

D. Visi, Misi, Tujuan, dan Sasaran

1. Visi

“Menyejahterakan masyarakat Kecamatan Berbah untuk mewujudkan harapan hidup yang berdaya saing” Penjelasan Visi: Sejahtera adalah suatu perwujudan keadaan masyarakat yang tercukupi kebutuhan lahiriah dan batiniah yang ditandai dengan meningkatnya kualitas hidup dan kehidupan masyarakatnya. Pencapaian kondisi sejahtera dalam arti masyarakat yang keadaan ekonomi, pendidikan, dan kesehatan, serta spiritualnya baik, sebagai sesuatu yang menjadi harapan hidup manusia, dengan berbekal pada upaya kreativitas untuk mencapai keunggulan sehingga dapat bertahan dan bersaing dalam berbagai bidang kehidupan.

2. Misi

Dalam rangka mewujudkan visi Kecamatan Berbah di atas ditetapkan lima misi sebagai berikut: a. Meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat dengan mengoptimalkan peran kecamatan sebagai garda terdepan dalam pelayanan publik. b. Meningkatkan kualitas penyelenggaraan pemerintahan melalui pembinaan dan koordinasi yang berkelanjutan. c. Meningkatkan kemandirian ekonomi masyarakat dan oenanggulangan kemiskinan dengan memacu usaha kecil dan menengah, serta pelestarian seni dan budaya lokal. d. Memantapkan pengelolaan prasarana dan sarana, sumber daya alam, dan lingkungan hidup untuk kelestarian alam dan usaha masyarakat. e. Meningkatkan keamanan, ketentraman dan ketertiban masyarakat dengan memberdayakan seluruh elemen masyarakat.

3. Tujuan dan Sasaran

Tujuan: a. Memberikan kepuasan kepada masyarakat dalam mendapatkan pelayanan pemerintah. b. Meningkatkan kapasitas penyelenggaraan pemerintahan di wilayah. c. Meningkatkan pertumbuhan ekonomi masyarakat serta memelihara seni dan budaya masyarakat. d. Mewujudkan ketersediaan sarana dan prasarana publik serta pelestarian sumber daya alam dan lingkungan hidup. e. Menciptakan suasana kehidupan masyarakat yang aman, damai, tertib, dan tenteram. Sasaran: a. Meningkatnya kualitas SDM aparat