Perumusan Masalah Tujuan Penelitian Manfaat Penelitian

Hal yang terpenting adalah prioritas pengembangan sektor perikanan diarahkan pada subsektor yang mempunyai akses besar pada penciptaan pendapatan bagi masyarakat miskin. Hal ini merupakan upaya mengatasi pemulihan ekonomi masyarakat terutama pengentasan kemiskinan masyarakat pesisir dengan bertumpu pada pengelolaan sumberdaya perikanan secara baik dan optimal Kusumastanto 2003. Berdasarkan uraian diatas maka penelitian tentang “Analisis Optimasi Sumberdaya dalam Pengembangan Budidaya Perikanan di Kawasan Teluk Levun Kabupaten Maluku Tenggara ” penting dilakukan untuk pengembangan budidaya perikanan di Kabupaten Maluku Tenggara, khususnya di Teluk Levun. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi acuan dalam menentukan kebijakan prioritas pengembangan komoditi budidaya perikanan di Teluk Levun yang berkelanjutan dan bermanfaat bagi peningkatan pendapatan masyarakat.

1.2. Perumusan Masalah

Berdasarkan latar belakang permasalahan yang ada di daerah penelitian, maka perumusan masalah dalam analisis optimasi sumberdaya dalam pengembangan budidaya perikanan di kawasan Teluk Levun Kabupaten Maluku Tenggara yaitu : 1. Potensi sumberdaya kawasan Teluk Levun di Kabupaten Maluku Tenggara yang dapat mendukung kegiatan budidaya perikanan belum teridentifikasi dengan baik. 2. Pengelolaan budidaya perikanan di kawasan Teluk Levun belum optimal pemanfaatannya. 3. Kebijakan prioritas apa yang sebaiknya dilakukan dalam pengembangan pemanfaatan ruang teluk bagi komoditi budidaya perikanan

1.3. Tujuan Penelitian

Dari permasalahan yang telah diuraikan diatas, tujuan yang ingin dicapai dalam penelitian ini adalah: 1. Menganalisis kesesuaian kawasan Teluk Levun untuk pemanfaatan budidaya ikan kerapu dan budidaya rumput laut. 2. Menganalisis kondisi optimal dari sumberdaya kawasan Teluk Levun berdasarkan kesesuaian perairan 3. Menganalisis kelayakan usaha budidaya ikan kerapu dan rumput laut. 4. Menganalisis kebijakan prioritas pengembangan komoditi budidaya ikan kerapu dan rumput laut di Teluk Levun secara berkelanjutan.

1.4. Manfaat Penelitian

1. Sebagai bahan masukan kepada pemerintah daerah dalam merumuskan kebijakan pemanfaatan dan pengelolaan sumberdaya laut serta pengembangan kawasan budidaya perikanan laut yang berkelanjutan guna peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir, terutama pembudidaya. 2. Bahan informasi kepada pembudidaya dan investor ikan kerapu dan rumput laut tentang persyaratan dan kelayakan teknis lahan perairan di Teluk Levun Kabupaten Maluku Tenggara dalam pengembangan usaha budidaya perikanan. 3. Sebagai acuan bagi pengambil kebijakan dalam perencanaan pengelolaan sumberdaya perikanan di Teluk Levun Kabupaten Maluku Tenggara. II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Pengelolaan Budidaya Laut