Penilaian Pelajaran Minggu Ke-21 90 Menit

109 Sejarah Indonesia

D. Pengayaan

Kegiatan pengayaan merupakan kegiatan pembelajaran yang diberikan kepada peserta didik yang telah menguasai materi pembelajaran pada buku teks pelajaran Sejarah Indonesia Bab II “Pedagang, Penguasa, dan Pujangga pada masa Klasik Hindu- Buddha” yang pada prinsipnya mengaji tentang perkembangan masa Hindu-Buddha di Nusantara sampai perkembangan kerajaan- kerajaan bercorak Hindu-Buddha di Nusantara dengan berbagai kehidupan sosial ekonomi dan budayanya. Perkembangan Hindu- Buddha itu sangat erat kaitannya dengan aktivitas perdagangan baik antarpulau maupun antarnegara. Perkembangan agama dan kerajaan-kerajaan Hindu-Buddha serta aktivitas perdagangan itu telah mengembangkan fenomena dan aktivitas yang menuju akulturasi Kebudayaan Nusantara dengan Hindu-Buddha. Kemudian yang menyangkut perkembangan budaya umumnya terkait dengan bentuk akulturasi. Dengan demikian belajar materi bab II ini sangat erat dengan nilai-nilai toleransi, persatuan dan kerja sama serta ide tentang persatuan nasional. Oleh karena itu, peserta didik yang sudah mencapai kompetensi ini diharapkan tidak hanya menguasai materi ajar secara akademis tetapi juga menyangkut pengembangan perilaku jujur, toleran, kerja sama, persatuan, cinta damai, religius dan kerja keras. Dalam kaitan ini pengayaan bagi peserta didik yang sudah mencapai kompetensi dapat dilakukan dengan beberapa cara dan pilihan. Sebagai contoh peserta didik dapat diberikan bahan bacaan baru yang relevan buku-buku yang terkait dengan sejarah masa Hindu-Buddha. 110 Buku Guru Kelas X

E. Remidial

Kegiatan remidial dilakukan dan diberikan kepada peserta didik yang belum menguasai materi dan belum mencapai kompetensi seperti telah disebutkan di atas. Bentuk yang dilakukan antara lain peserta didik secara terencana untuk mempelajari buku teks pelajaran Sejarah Indonesia pada bab II mungkin mendalami bagian tertentu. Guru menyediakan latihan-latihan atau pertanyaan atau tugas yang menunjukkan pemahaman bali tentang isi buku teks pelajaran Sejarah Indonesia, Bab II. Peserta didik diminta komitmenya untuk belajara secara disiplin dalam rangka memahami materi pelajaran. Guru kemudian mengadakan uji kompetensi kembali bagi peserta didik yang diremidi.

F. Interaksi Guru dan Orang Tua

Kegiatan interaksi guru dan orang tua ini maksudnya guru selalu meminta dan mengingatkan agar peserta didik memperlihatkan hasil pekerjaan atau tugas yang telah dinilai dan diberi komentar oleh guru kepada orang tuawali peserta didik. Diminta orang tua dapat memberikan komentar hasil pekerjaan peserta didik. Orang tuawali juga dapat menuliskan apresiasi kepada anak sebagai ujud perhatian dan komitmen orang tua untuk ikut bersama-sama mengantarkan anaknya agar lebih berhasil. Bentuk apresiasi orang tua ini akan menambah semangat peserta didik untuk mempertahankan dan meningkatkan keberhasilannya baik dalam konteks pemahaman materi, sikap dan perilaku jujur, displin, kerja keras. Hasil penilaian yang telah diparaf oleh guru dan orang tuawali kemudian disimpan dan menjadi bagaian dari portofolio peserta didik. Untuk ini pihak sekolah akan menyediakan format tugaspekerjaan para peserta didik.